Kabar Terbaru Soal Laporan Uya Kuya Terhadap Medina Zein, Ada Barang Penting
jpnn.com, JAKARTA - Laporan Uya Kuya terhadap selebgram Medina Zein masih ternyata masih bergulir di Polda Metro Jaya.
Terbaru, dia menyerahkan barang bukti tambahan kepada penyidik untuk melengkapi laporan dugaan penipuan tersebut.
"Gue harusnya menyerahkan (barang bukti tambahan) dari bulan lalu dan baru sempat datang ke sini," kata Uya Kuya di Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Senin (21/11).
Suami Astrid Kuya itu tidak memerinci barang bukti tambahan yang diserahkan ke pihak kepolisian.
Uya Kuya hanya memastikan bahwa barang bukti tersebut penting terkait laporannya terhadap Medina Zein.
"Ya (barang bukti) kunci banget, penting dan memang bisa jadi satu arahnya, arah barulah. Mungkin bukan hanya penipuan, tetapi arahnya bisa menjerat ke satu hal lain," jelas vokalis Tofu Reunion itu.
Uya Kuya menyebut laporannya tersebut masih berproses di Ditreskrimsus Polda Metro Jaya.
Meski Medina Zein mengembalikan ketugian, Uya Kuya memastikan tetap melanjutkan proses hukum.
Laporan Uya Kuya terhadap selebgram Medina Zein masih ternyata masih bergulir di Polda Metro Jaya.
- Uya Kuya Akui Langsung Hapus Rekaman TKP Kebakaran di LA Seusai Ditegur
- Heboh Konten Kebakaran di Los Angeles, Uya Kuya Beri Penjelasan
- Uya Kuya Klaim Sudah Izin Aparat Sebelum Rekam Kebakaran di Los Angeles
- Uya Kuya Akan Dimintai Klarifikasi oleh MKD, Ini Sebabnya
- 3 Berita Artis Terheboh: Kinerja Uya Kuya Disorot, Prilly Direstui Orang Tua
- MKD Akan Panggil Uya Kuya Terkait Konten Kebakaran di Los Angeles