Kabar Terbaru Suami Pembunuh Istri dan Anak Tiri dengan Kapak

Pasalnya, terdakwa menggunakan kapak untuk membunuh kedua korban.
"Selain itu kasus ini cukup menjadi perhatian masyarakat dan tidak ada perdamaian dengan pihak keluarga korban," sebutnya.
Agenda sidang selanjutnya, kata Amanda, tinggal menunggu terdakwa membacakan pledoi (pembelaan atas tuntutan JPU).
"Yah kita lihat saja apa pembelaan terdakwa atas tuntutan yang kami ajukan atas perbuatannya," lanjut Amanda.
Terpisah, Humas Pengadilan Negeri Sangatta Andreas Pungky Maradona menerangkan, sesuai jadwal, agenda sidang lanjutan dilaksanakan 20 Juni 2017.
Namun, karena berbenturan dengan cuti nasional, sidang ditunda.
"Jadwalnya ditunda usai Lebaran. Karena minggu ini, kan, kami libur. Jadi, tidak ada jadwal sidang," jelas Andreas. (aj)
DS diganjar hukuman berat setelah menghabisi nyawa istri dan anak tirinya.
Redaktur & Reporter : Ragil
- 15 Jenazah Korban Pembantaian KKB Teridentifikasi, Ini Daftar Namanya
- Tak Ada Luka Tembak di Jasad 11 Korban Pembantaian oleh KKB
- Suami Bunuh Istri di Bengkalis Seusai Cekcok Gadai Hp
- Kesal Ditagih Utang, Alex Candra Bacok Teman Sendiri
- Komnas HAM Kecam KKB yang Bunuh Pendulang Emas di Papua
- Deretan Fakta Sidang Etik Brigadir Ade, Ada soal Hubungan Gelap