Kabar Terkini soal Harga Minyak, Lanjut Naik, Bagaimana Nih?

Kabar Terkini soal Harga Minyak, Lanjut Naik, Bagaimana Nih?
Kabar terkini soal harga minyak di pasar-pasar di DKI Jakarta hari ini, Jumat (26/11) terpantau kembali mengalami kenaikan. Foto: Wenti Ayu Apsari/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Kabar terkini soal harga minyak di pasar-pasar di DKI Jakarta hari ini, Jumat (26/11) terpantau kembali mengalami kenaikan.

Harga minyak goreng naik Rp 172 ribu menjadi Rp 19.128 per kilogram.

Harga tertinggi di Pasar Pesanggrahan sebesar Rp 21 ribu dan terendah di Pasar Cempaka Putih Rp 17 ribu per kilogram.

Kemudian, harga cabai juga makin pedas, kembali naik Rp 902 mencapai Rp 48.073 per kilogram, disusul harga cabai merah besar Rp 46.526 atau naik Rp 1.237 per kilogram.

Harga cabai rawit merah dan hijau masing-masing Rp 34.634 per kilogram dan Rp 36.536 per kilogram.

Ekonom sekaligus Direktur Ekonom Center of Economic and Law Studies (Celios) Bhima Yudhistira menilai meski harga CPO sebagai bahan baku minyak goreng sedang tinggi di pasar internasional, namun pemerintah harus memperhatikan pasokan dalam negeri.

Oleh karena itu, pemerintah harus menerapkan kebijakan domestic market obligation (DMO), sehingga ada batasan jelas berapa stok yang diperlukan untuk pemenuhan kebutuhan dalam negeri.

"Pemerintah bisa naikan tarif PPh untuk ekspor CPO. Naiknya tarif pajak ekspor maka pelaku usaha sawit bisa menggandeng pelaku industri lokal untuk lebih memenuhi pasokan," ungkap Bhima kepada JPNN.com di Jakarta. (mcr10/jpnn)

Kabar terkini soal harga minyak di pasar-pasar di DKI Jakarta hari ini, Jumat (26/11) terpantau kembali mengalami kenaikan.


Redaktur & Reporter : Elvi Robia

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News