Kabareskrim Jamin Tidak Ada Polisi Liar

jpnn.com - JAKARTA - Teror dialami sejumlah personel struktural Komisi Pemberantasan Korupsi serta pengacara Bambang Widjojanto dan Abraham Samad masih belum terungkap.
Anggapan liar pelakunya diduga oknum Polri itu pun dibantah keras Kepala Bareskrim Mabes Polri Komjen Budi Waseso. Dia menegaskan, teror itu bukan dari Polri.
"Saya kira enggaklah, kita tidak seperti itu. Saya yakin itu bukan dari Polri," kata Budi, Jumat (20/2).
Ditegaskan Budi, kalau ada yang meneror laporkan saja. Ia khawatir ada pihak-pihak yang memanfaatkan situasi. Dia pun membantah anggota Polri tidak terkendali dan berbuat atas inisiatif sendiri.
"Enggaklah. Masak polisi jadi polisi liar. Kita itu ada aturannya. Saya jamin tidak ada polisi liar," beber mantan Kapolda Gorontalo itu.(boy/jpnn)
JAKARTA - Teror dialami sejumlah personel struktural Komisi Pemberantasan Korupsi serta pengacara Bambang Widjojanto dan Abraham Samad masih belum
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Tugas Kantor Komunikasi Presiden Dianggap Tumpang Tindih, Begini Reaksi Mensegneg
- Kader Gerindra di Banggai Minta Polisi Menindak Pelaku Persekusi
- Paus Fransiskus Meninggal, Prabowo: Dunia Kehilangan Sosok Panutan dalam Kemanusiaan
- Mbak Ita bersama Suami Didakwa Terima Suap Rp 9,29 Miliar dari Proyek & Insentif ASN
- Dittipidsiber Bareskrim Turun Tangan Usut Gangguan Sistem Bank DKI
- Menindaklanjuti Pertemuan Bilateral, Menko Polkam BG Rapat Bahas Implementasi Batas Maritim