Kabareskrim Tiba-tiba Nongol di KPK
jpnn.com - JAKARTA - Kabareskrim Komjen Anang Iskandar tiba-tiba muncul di markas Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Jalan HR Rasuna Said, Jakarta, Kamis (5/11). Dia terlihat sampai di KPK sekitar pukul 12.03 WIB.
Kepada awak media pengganti Komjen Budi Waseso itu mengaku datang untuk membahas penanganan sejumlah kasus korupsi.
"Koordinasikan beberapa kasus,” kata Anang singkat.
Namun bekas kepala BNN itu tak membeberkan lebih jauh mengenai kasus-kasus yang hendak dibahas dengan pihak komisi antirasuah. Dia memilih langsung masuk ke Lobi Gedung kantor Pelaksana Tugas Ketua KPK Taufiequrachman Ruki.
Hingga berita ini diturunkan dia masih berada di Gedung KPK. Belum ada keterangan resmi dari KPK soal kedatangan Anang. (dil/jpnn)
JAKARTA - Kabareskrim Komjen Anang Iskandar tiba-tiba muncul di markas Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Jalan HR Rasuna Said, Jakarta, Kamis (5/11).
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- LBH Semarang Sebut Penembakan Sewenang-wenang oleh Polisi Tidak Bisa Dibenarkan apa pun Alasannya
- Kasus Polisi Tembak Polisi, AKP Dadang Iskandar Dipecat dari Polri
- BKN Ingatkan Mulai Hari Ini Cetak Kartu Peserta Seleksi PPPK 2024
- Dijatuhi Hukuman PTDH, AKP Dadang Iskandar Diam Saat Namanya Dipanggil
- Mendikdasmen Abdul Mu'ti: Guru PPPK Bisa Mengajar di Sekolah Swasta Mulai 2025
- Budayawan Anggap Jokowi Merusak Peradaban Indonesia, Rakyat Perlu Bergerak