Kabinet Baru Harus Visioner

jpnn.com - JAKARTA - Politikus Golkar di DPR Hetifah Sjaifudian menilai rencana perombakan kabinet yang akan diumumkan Presiden Joko Widodo hari ini memang harus dilakukan. Sebab, tantangan Indonesia saat ini dan ke depan sangat berat.
Anggota Komisi II DPR itu mengatakan, kondisi ekonomi saat ini stagnan, bahkan cenderung turun. Angka pengangguran tinggi ditambah lesunya pasar dunia.
Karena itu, dibutuhkan kabinet yang lebih baik dari sekarang ini. "Kabinet baru harus visioner tapi mampu banyak bikin terobosan, responsif dan bisa menggerakkan partisipasi publik," kata Hetifah di JCC Senayan, Jakarta, Rabu (27/7).
Wakil Sekretaris Jenderal DPP Golkar itu menilai bahwa kabinet yang ada sekarang ini berjalan tertatih-tatih. Itu dibuktikan dengan raport merah penyerapan anggaran.
"Menyerapan anggaran saja raportnya hampir semua merah. Belum lagi soal kekompakan dan sinergi, jauh dari harapan," ujarnya.
Padahal kalau mau ada loncatan, tambah Hetifah, tanpa APBN seharusnya kementerian lembaga mampu menstimulasi peran serta masyarakat. Namun yang terjadi, kementerian lembaga belum maksimal menjalankan APBN yang ada.(fat/jpnn)
JAKARTA - Politikus Golkar di DPR Hetifah Sjaifudian menilai rencana perombakan kabinet yang akan diumumkan Presiden Joko Widodo hari ini memang
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Kader Gerindra di Banggai Minta Polisi Menindak Pelaku Persekusi
- Paus Fransiskus Meninggal, Prabowo: Dunia Kehilangan Sosok Panutan dalam Kemanusiaan
- Mbak Ita bersama Suami Didakwa Terima Suap Rp 9,29 Miliar dari Proyek & Insentif ASN
- Dittipidsiber Bareskrim Turun Tangan Usut Gangguan Sistem Bank DKI
- Menindaklanjuti Pertemuan Bilateral, Menko Polkam BG Rapat Bahas Implementasi Batas Maritim
- Mendiktisaintek dan Menkes Evaluasi Pendidikan Dokter Spesialis, Imbas Kekerasan Seksual di RSHS