Kabur Setelah Dituntut, Dibekuk 15 Hari Kemudian
Selasa, 28 Agustus 2012 – 19:22 WIB
JAKARTA- Pertengahan Agustus lalu, nama Andi Mappiwajo alias Andi Basso banyak menghiasi media terbitan Sulawesi Selatan (Sulsel). Pasalnya, dia luput dari pengawasan petugas hingga berhasil kabur selepas dituntut jaksa selama 5 tahun penjara di Pengadilan Negeri Makassar.
Ternyata cukup susah mencarinya. Bahkan sampai harus meminta bantuan bagian intelijen Kejaksaan Agung. Setelah selama 15 hari dalam pelarian, terdakwa kasus kepemilikan 2 gram sabu-sabu senilai Rp 1,7 juta itupun berhasil ditangkap kembali.
"Dia (Andi Basso) kita tangkap Selasa (28/8) pukul 09.40 Wita," kata Jaksa Agung Muda Intelijen (JAM Intel) Edwin Pamimpin Situmorang, lewat pesan singkat pada wartawan.
Disebutkan Edwin, Andi yang kabur saat disidang pada tanggal 13 Agustus 2012 itu dibekuk tim satgas intel Kejagung dan tim Kejati Sulsel saat berada di Hotel Dwi Mulia, Kota Palu, Sulawesi Tengah.
JAKARTA- Pertengahan Agustus lalu, nama Andi Mappiwajo alias Andi Basso banyak menghiasi media terbitan Sulawesi Selatan (Sulsel). Pasalnya, dia
BERITA TERKAIT
- Prabowo Masuk Daftar 10 Pemimpin Dunia Berpengaruh, Ketum Garuda Asta Cita Merespons
- Legislator NasDem Dukung Program Prabowo, Tetapi Kritik Keras Rencana Raja Juli
- Tangani Kasus Aneurisma Arteri Koroner, RS Siloam Kebon Jeruk Lakukan Prosedur IVL Koroner Pertama
- Program MBG Bukti Presiden Prabowo Berkomitmen Meningkatkan Kualitas Hidup Masyarakat
- BKD Jabar: 400 Tenaga Non-ASN Belum Mendaftar PPPK Tahap 2
- Cerita Nelayan soal Pagar Laut: Dibangun Swadaya untuk Hadapi Abrasi dan Lindungi Tambak Ikan