Kada Diinstruksikan Gelar Operasi Pasar
Terkait Melonjaknya Harga Beras
Minggu, 17 Januari 2010 – 17:02 WIB
Kada Diinstruksikan Gelar Operasi Pasar
JAKARTA- Menteri Pertanian (Mentan) Suswono meminta seluruh kepala daerah aktif menggelar operasi pasar guna mengatasi tren melonjaknya harga beras di banyak daerah. Gubernur, bupati, dan walikota bisa meminta kepada Badan Urusan Logistik (Bulog) di daerah masing-masing untuk keperluan operasi pasar itu.
"Kepala daerah meminta kepada Bulog untuk operasi pasar. Sebenarnya menteri perdagangan sudah meminta hal itu, dan Bulog sudah siap," kata Suswono saat ditemui di Jakarta Convention Centre (JCC), Jakarta, Minggu (17/1).
Baca Juga:
Menurut Suswono, pihaknya sudah melaporkan ke presiden mengenai kenaikan harga beras saat ini, yang sebenarnya terjadi akibat psikologis pasar. Ada du hal yang bisa dilakukan saat ini, yaitu mempercepat penyaluran beras keluarga miskin (raskin), dan operasi pasar.
Suswono optimis, para pedagang tidak akan berani menimbun beras berlama-lama jika ada operasi pasar. Melihat persediaan beras Bulog yang banyak saat ini, kelangkaan beras bisa teratasi. "Ini hanya akibat psikologis saja, stok sebenarnya aman," tuturnya.
JAKARTA- Menteri Pertanian (Mentan) Suswono meminta seluruh kepala daerah aktif menggelar operasi pasar guna mengatasi tren melonjaknya harga beras
BERITA TERKAIT
- Soal Keluhan AS Terhadap Barang Bajakan di Mangga Dua, Kemendag Bilang Begini
- Sinarmas Investama Ajak Generasi Muda Melek Investasi Digital
- Sejumlah Tokoh Ikut Tenangkan Nasabah Bank DKI dan Imbau Tidak Kosongkan Rekening
- SPBH Milik PLN IP Bakal Jadi Kunci Penting Mewujudkan Transportasi Berbasis Hidrogen
- Talenta Unggul Mampu Memperkuat Hilirisasi Pertambangan
- Harga Emas Melonjak, Didimax Buka Edukasi Trading Gratis