Kader di Sumut Dukung Airlangga Hartarto Kembali Pimpin Golkar
jpnn.com, MEDAN - Seluruh kader Golkar Sumatera Utara memberikan dukungan kepada Airlangga Hartarto untuk kembali memimpin partai berlambang beringin pada periode 2019-2024.
Dukungan ini mereka nyatakan dalam acara pertemuan internal yang digelar di Hotel Polonia, Medan, Senin (29/7/2019).
“Dukungan ini kami putuskan setelah melalui kesepakatan tingkat DPD II Golkar Kabupaten/kota se-Sumatera Utara,” kata Plt Ketua DPD Golkar Sumut Ahmad Doli Kurnia Tanjung.
BACA JUGA: Usai Libas Singapura, Bima Sakti Minta Penggawa Timnas U-15 Tetap Fokus
Doli menjelaskan, salah satu alasan utama mereka mendukung Airlangga yakni karena Partai Golkar dibawah kepemimpinan Airlangga telah menunjukkan keberhasilan.
Hal ini terlihat dari jumlah kursi legislatif yang berhasil direbut pada Pemilu 2019 secara nasional. Capaian ini menurutnya juga terlihat di Sumatera Utara.
“Golkar berhasil mendudukkan 28 kader pada kursi pimpinan DPRD di 28 kabupaten/kota. Jadi kami menilai, Golkar dibawah kepemimpinan pak Airlangga sudah on the track menuju kejayaan pada tahun 2024,” ujarnya.
BACA JUGA: Tujuh Kontainer Sampah Plastik Mengandung B3 Mulai Direekspor ke Negara Asal
Seluruh kader Golkar Sumatera Utara memberikan dukungan kepada Airlangga Hartarto untuk kembali memimpin partai berlambang beringin pada periode 2019-2024.
- Menko Airlangga Dorong Kerja Sama dengan Arizona State University, Ini Tujuannya
- Satgas Semikonduktor Indonesia dan Purdue University Teken MoU, Menko Airlangga: Momentum Bersejarah
- Transaksi Modal dan Finansial Melonjak, Neraca Pembayaran Indonesia Surplus
- Indonesia-Brasil Perkuat Sinergi Ekonomi, Teken Kerja Sama Senilai USD 2,8 Miliar
- Menko Airlangga Dorong Industri Kelapa Sawit yang Berkelanjutan, Efisien & Kompetitif
- Indonesia dan Kanada Agendakan Percepatan Kesepakatan Perdagangan ICA-CEPA