Kader Golkar Ingatkan Semangat Aji Assul untuk Memperbaiki Kekurangan Rezim Matakali
jpnn.com, JAKARTA - Kader senior Golkar Jamaluddin mengingatkan calon Bupati Polewali Mandar Samsul Mahmud alias Aji Assul atas sikapnya yang pernah menolak atau mengkritik keras pemerintahan Andi Ibrahim Masdar atau populer dengan sebutan rezim Matakali.
Jamal bahkan menyebutkan sikap keras Aji Assul atas rezim Matakali tersebut yang membuatnya bisa mendapat banyak mendapat dukungan dari kader partai Golkar.
“Dahulu, salah satu alasan kader Golkar mendukung kepemimpinan Aji Assul adalah karena sikapnya yang ingin mengubah masa depan Polman dengan melawan rezim Andi Ibrahim Masdar (AIM). Dalam kacamata Aji Assul, Polman di era AIM tidak mengalami kemajuan. Sampah dan jalan rusak di mana-mana,” kata Jamal dalam keterangan tertulis, Kamis (31/10).
Jamal pun menceritakan semangat Aji Assul untuk melakukan perubahan di Kabupaten Polewali Mandar.
Dirinya menjelaskan Aji Assul bahkan ingin mengajari rezim Matakali soal cara membangun kota dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat Polman.
Namun, Jamal malah bingung dengan pilihan politik Aji Assul saat ini yang menggandeng Andi Nursami Masdar.
Menurutnya, ada inkonsistensi sikap Aji Assul terhadap rezim Matakali yang diidentikkan dengan kepemimpinan Bupati Andi Ibrahim Masdar (AIM) yang dinilai buruk.
"Namun, sayangnya justru kandidat pasangan calon wakil bupati yang dipilih malah berasal dari rezim Matakali. Saya pribadi heran dengan sikap Aji Assul yang tidak konsisten," tutur Jamal.
Kader senior Golkar Jamaluddin mengingatkan calon Bupati Polman, Samsul Mahmud soal sikapnya yang pernah menolak pemerintahan Andi Ibrahim Masdar
- Saat Hakim MK Cecar KPU-Bawaslu terkait Tuduhan Tanda Tangan Palsu di Pilgub Sulsel
- Reaksi Ahmad Luthfi soal Andika-Hendi Cabut Gugatan Pilgub Jateng di MK
- Sidang Perdana Sengketa Pilkada Madina, Hakim Konstitusi Soroti Permohonan Soal Ini
- KPU-Bawaslu Beri Penghargaan kepada Irjen Iqbal yang Sukses Jaga Keamanan Pilkada Riau
- Raih 3 Juta Lebih Suara, Andra Soni-Dimyati Ditetapkan jadi Gubernur & Wagub Terpilih Banten
- Hasil Pilkada Bandung Tak Ada Gugatan, Jadwal Pelantikan Walkot-Wawalkot Tak Berubah