Kader Golkar: Mundurnya Airlangga Bukan Kesalahan Jokowi

jpnn.com, JAKARTA - Kader Partai Golkar Lisman Hasibuan mengatakan bahwa mundurnya Airlangga Hartarto dari jabatannya sebagai ketua umum, bukanlah kesalahan Presiden Joko Widodo (Jokowi).
Menurut Lisman Hasibuan, isu adanya intervensi kekuasaan atas mundurnya Airlangga, tidaklah mendasar.
"Airlangga Hartarto mundur karena urusan internal partai, karena beliau sudah sangat lama, dua periode menjadi Ketum Golkar," kata Lisman, dalam keterangannya, Minggu (18/8).
Sebagai kader Golkar, Lisman meminta publik agar tidak menyalahkan kekuasaan, dalam hal ini Jokowi.
"Isu ini dimainkan oleh lawan politik yang belum move on dalam Pilpres 2024," ungkap Lisman Hasibuan.
Lisman menuturkan, sudah sejak lama para kader Golkar ingin Airlangga Hartarto mundur karena sudah dua tahun menjadi ketua umum.
Dia menegaskan bahwa harus ada kaderisasi pergantian pucuk kepemimpinan di tubuh Partai Golkar.
"Hal ini merupakan bentuk demokrasi yang harus diterima semua pihak bahwa Airlangga Hartarto tidak boleh menjadi ketum selamanya," tuturnya.
Kader Golkar menilai mundurnya Airlangga Hartarto sebagai ketua umum bukanlah kesalahan Jokowi.
- Menteri Merapat ke Rumah Jokowi, Muzani Gerindra: Pak Prabowo Tidak Merasa Terganggu
- Idrus Yakin Tidak Ada Matahari Kembar, Cuma Upaya Membenturkan Prabowo dan Jokowi
- Sekjen GibranKu Angkat Bicara Soal Tuduhan Ijazah Palsu Kepada Jokowi, Tegas
- 5 Berita Terpopuler: Ada Kabar Duka, BKN Ungkap Jumlah Penerbitan SK PPPK 2024, Siap Buka-bukaan?
- Menteri Prabowo Sebut Jokowi Bos, Guntur PDIP Ingatkan Bahaya Gerhana Politik
- ReJO Siap Bela Jokowi dari Serangan soal Ijazah Palsu