Kader NasDem Kudus Mundur Seusai Anies Baswedan Dideklarasikan jadi Capres 2024
jpnn.com - KUDUS - Kader Partai NasDem di Kabupaten Kudus, Jawa Tengah, Agus Riyanto, mengundurkan diri dari partainya.
Agus memilih mundur karena tidak sepaham dengan keputusan DPP Partai NasDem yang mengusung Anies Baswedan sebagai Capres 2024.
Agus yang menjabat Sekretaris Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai NasDem Jekulo itu menyerahkan surat pengunduran dirinya ke kantor DPD NasDem Kudus di Jalan Mayor Kusmanto, Jumat (7/10).
"Kedatangan saya ke Kantor DPD NasDem Kudus untuk menyerahkan surat pengunduran diri karena tidak setuju dengan keputusan DPP NasDem yang mengusung Anies Baswedan sebagai Capres 2024," kata Agus Riyanto seusai menyerahkan surat pengunduran diri ke kantor DPD Partai NasDem Kudus.
Dia mengaku belum melihat kapasitas Anies sebagai seorang pemimpin, ketika putra terbaik bangsa yang lebih berkompeten untuk dijadikan presiden bermunculan.
Ketika disinggung pengunduran dirinya karena hendak mendaftar sebagai anggota panitia pengawas kecamatan, dia membantahnya.
Agus menyatakan keputusannya itu murni dari diri pribadi dan karena keputusan DPP juga tidak sesuai idealismenya.
Ketua DPD Partai Nasdem Kudus Superiyanto mengaku menghormati keputusan kadernya itu, setelah selama 10 tahun berjuang bersama membesarkan partai.
Kader NasDem Kudus mengundurkan diri dari partainya, setelah DPP Partai NasDem mendeklarasikan Anies Baswedan sebagai Capres 2024.
- NasDem Tak Setor Nama Kader untuk Kabinet Prabowo, Ini Pertimbangannya
- Ahmad Ali Respons Serangan Rival dengan Pujian, Pengamat: Bukti Kematangan Berpolitik
- 2 Anggota Dewan Terpilih Mundur Demi Maju Pilkada 2024
- Tak Setuju Pria Pemelihara Landak Jawa di Bali Dipenjara, Sahroni: Cukup Diberi Peringatan
- Ibu dan Anaknya Ini Dilantik Jadi Anggota DPRD Banten, Partai pun Sama
- Paus Fransiskus Bakal Hadir ke Indonesia, NasDem Ingatkan Soal Relasi Kuat Indonesia-Vatikan