Kader PAN Milenial Siap Kawal UMKM Naik Kelas
jpnn.com, JAKARTA - Salah satu kader PAN yang akan maju dalam Pemilihan Legislatif (Pileg) 2024, Muhammad Reza Alkhawarismi siap mengawal UMKM naik kelas.
Reza mengatakan sangat memahami posisi UMKM dalam menjalankan bisnis.
Oleh karena itu, berbekal pengalamannya di bidang usaha, Reza ingin terjun ke dunia politik.
"Jika saya diberikan amanah untuk menjadi wakil rakyat, saya bisa memberikan manfaat untuk masyarakat yang lebih luas, dengan membuat kebijakan-kebijakan daerah yang berpihak kepada masyarakat berdasarkan kompetensi yang saya miliki”, ucap Reza.
Adapun Reza menjadi caleg nomor urut 11 dari PAN untuk DPRD Kota Bekasi, Dapil 3 - Kecamatan Bantargebang, Rawalumbu, dan Mustikajaya.
Reza telah membantu ribuan UMKM di Indonesia dengan pendampingan legal, promosi di media, pencatatan keuangan, dan laporan perpajakan, serta bantuan investasi dan pembiayaan untuk usaha-usaha mereka.
Selain itu, perusahaannya juga sudah banyak membantu ribuan orang untuk mendapatkan pekerjaan, dengan memberikan pendidikan, pelatihan, dan penempatan kerja di perusahaan swasta di berbagai kota, seperti di Bekasi, Bogor, dan Jakarta.
“Saya sangat concern terhadap masalah di generasi muda. Banyak anak muda yang masih menganggur dan sulit mendapatkan pekerjaan, karena keterbatasan tingkat pendidikan, keahlian, dan pengalaman. Efek domino ini dikhawatirkan dapat menimbulkan tindak kriminal, karena menyangkut terkait masalah ekonomi”, ucap lulusan Sarjana Ekonomi dan Bisnis Universitas Padjadjaran tersebut.
Salah satu kader PAN yang akan maju dalam Pemilihan Legislatif (Pileg) 2024, Muhammad Reza Alkhawarismi siap mengawal UMKM naik kelas.
- BSN Dongkrak Daya Saing Produk Indonesia di Tingkat Global
- Rayakan 15 Tahun Perjalanan Penuh Inovasi, BUKA Umumkan Penajaman Fokus Bisnis
- DPR Apresiasi Langkah KKP Segel Pemagaran Laut di Bekasi
- Ini Upaya Bea Cukai Kendari untuk Dorong Pengembangan Komoditas Berorientasi Ekspor
- Zakat Dipakai untuk Membiayai Makan Gratis? Saleh: Perlu Kajian dan Pendapat Ulama
- BI Pangkas Suku Bunga Acuan, Legislator Komisi XI: Sinyal Positif Bagi UMKM