Kader Perempuan Golkar Gelar Kursus Bahasa Inggris Secara Gratis
jpnn.com, JAKARTA - Wakil Ketua Umum DPP Partai Golkar Bidang Kesra Dr. Hetifah Sjaifudian mengapresiasi kegiatan kursus bahasa gratis “Learn IELTS with GOLKAR Pintar”, Kesatuan Perempuan Partai Golkar (KPPG) dan Bidang Dikbud DPP Partai Golkar.
Hal utu dikatakan Hetifah pada acara penutupan kegiatan kursus bahasa gratis pada Selasa petang (15/2/2022).
Hetifah yang juga Wakil Ketua Komisi X DPR RI ini menekankan agar anggota Partai Golkar terus melakukan kerja-kerja pendampingan dengan berbagai pihak sehingga Partai Golkar terus menciptakan kehidupan masyarakat yang lebih baik dan selalu mendapatkan tempat di hati masyarakat.
Kursus gratis 2 kali seminggu ini yang berjalan selama 3,5 bulan, sejak November 2021, menurut Hetifah merupakan kegiatan yang sangat berharga.
Melakukan pendampingan, berbagi ilmu, dan menjaga jejaring adalah sebuah kesempatan yang mahal dan nantinya kita akan mengetahui bahwa kegiatan seperti ini memiliki nilai tambah untuk karier di masa dating dan kehidupan kepartaian ke depan,” kata Hetifah.
Acara penutupan kursus Bahasa daring angkatan II “Golkar Pintar” bersama KPPG ini, juga dihadiri oleh anggota KPPG, peserta kursus, dan berbagai undangan lainnya.
Ketua Umum KPPG Airin Rachmi Diany dalam sambutannya mengapresiasi kader KPPG, yang mengikuti kursus Bahasa English.
Airin mengatakan kader KPPG adalah pembelajar yang tidak pernah berhenti, membuat upaya dan melaksanakan apa yang dipelajari.
Wakil Ketua Umum DPP Partai Golkar Bidang Kesra Dr. Hetifah Sjaifudian mengapresiasi kegiatan kursus bahasa gratis 'Learn IELTS with GOLKAR Pintar', Kesatuan Perempuan Partai Golkar (KPPG) dan Bidang Dikbud DPP Partai Golkar.
- Agun Gunandjar Sebut KPK Tersangkakan 2 Orang Baru di Kasus e-KTP
- Kalah Berulang Kali, Bang Zul Memaknai Buah Kebaikan Tak Harus Dipanen Langsung
- Golkar DKI Siapkan Saksi TPS Mengawal Suara Ridwan Kamil-Suswono
- Deklarasi Pilkada Damai, Bawaslu-Kementerian PPPA-KPU Jamin Ruang Aman bagi Perempuan
- Golkar Surabaya Ikut Sukseskan Pemecahan Rekor MURI Senam Serentak Nasional
- HUT Ke-60 Golkar, Ahmad Irawan Gelorakan Semangat dan Gaya Hidup Sehat