Kadernya Minta Rumah Sakit untuk Pejabat, PAN: Kami Juga Kaget

jpnn.com, JAKARTA - Wakil Sekjen DPP Partai Amanat Nasional (PAN) Irvan Herman mengaku dirinya dan kader lain merasa kaget dengan pernyataan Wasekjen PAN Rosaline Rumaseuw yang meminta pemerintah membuat rumah sakit khusus pejabat.
Irvan menyebutkan apa yang disampaikan Rosaline adalah pernyataan pribadi.
Dia menegaskan PAN tidak pernah membahas apalagi mengusulkan agar pemerintah membangun rumah sakit khusus pejabat.
"Kami juga kaget tiba-tiba yang bersangkutan mengusulkan rumah sakit khusus pejabat. Itu sepenuhnya usulan pribadi," kata Irvan saat dikonfirmasi wartawan, Rabu (8/7).
Irvan menyebutkan usulan dari Rosaline tersebut karena merasa sedih lantaran rekan satu partainya, John Mirin yang juga merupakan anggota Komisi II Fraksi PAN DPR RI meninggal dunia karena penanganan yang terlambat di rumah sakit.
Irvan menjelaskan bahwa sikap PAN menghadapi pandemi Covid-19 ini jelas dan terang, yaitu seluruh kader baik di lembaga eksekutif maupun Legislatif harus turun langsung membantu rakyat yang kesusahan.
"Justru usulan PAN adalah bagaimana caranya rakyat dapat fasilitas rumah sakit kelas pejabat. Jangan membeda-bedakan fasilitas kesehatan untuk mereka yang tidak mampu apalagi dalam situasi pandemi COVID-19 ini," lanjutnya.
Dia juga menjelaskan, sebagaimana yang tercantum pada Pasal 28 H UUD 1945 ditegaskan bahwa setiap warga negara berhak memperoleh pelayanan kesehatan.
Wakil Sekjen DPP PAN Irvan Herman menyatakan pendapat Rosaline Rumaseuw yang meminta pemerintah membuat rumah sakit khusus pejabat sepenuhnya usulan pribadi.
- Temukan Pangan Olahan Mengandung Babi, BPOM dan BPJPH Diapresiasi
- PAN Dukung Prabowo Jadi Capres 2029, Ahmad Sahroni: Masih Dini untuk Bicara Pilpres
- PAN Belum Dukung Gibran, Deddy PDIP: Mungkin Mereka Punya Kader Mendampingi Prabowo
- Peringatan Hari Kartini Momentum Meningkatkan Harkat dan Martabat Kaum Perempuan
- Putri Zulkifli Hasan Melepas 1.500 Peserta Mudik Gratis Bersama PAN
- Jalankan Instruksi Ketum PAN, Eddy Soeparno Bagikan Sembako di 11 Kabupaten/Kota di Jabar