Kades Blora Jadi Bapak Asuh Anak Berisiko Stunting, Ganjar Beri Pujian Begini

Kades Blora Jadi Bapak Asuh Anak Berisiko Stunting, Ganjar Beri Pujian Begini
Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo. Foto dok Pemprov Jateng

Adapun program Bapak Asuh yang didorong Ganjar ke kades dilakukan dengan memastikan asupan gizi anak usia 0 sampai 2 tahun, memberikan protein tambahan dan memberikan makanan sehat untuk balita yang diasuhnya.

"Menurut saya ini praktik-praktik baik yang membawa spirit gotong royong dan tepo seliro (saling menerima) kalau di desa itu ya, saling membantu jadi secara kultural hebat itu," kata Ganjar.

Pada kesempatan itu, Ganjar juga menyalurkan bantuan berupa 637 sambungan listrik gratis di Kabupaten Blora dan 694 sambungan listrik gratis di Kabupaten Rembang.

Politikus PDIP ini juga memberikan dua unit digester biogas untuk kelompok tani.(chi/jpnn)

Video Terpopuler Hari ini:

Pada kesempatan itu, Ganjar juga menyalurkan bantuan berupa 637 sambungan listrik gratis di Kabupaten Blora & 694 sambungan listrik gratis di Kabupaten Rembang.


Redaktur & Reporter : Yessy Artada

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News