KADIN Bantu Pemerintah Dalam Pemulihan Kesehatan Akibat Pandemi Covid-19
jpnn.com, KARAWANG - Ketua Umum Kamar Dagang dan Industri (KADIN) Indonesia Arsjad Rasjid mengatakan organisasi yang dipimpinnya ikut membantu pemerintah dalam mengatasi permasalahan kesehatan. Selain itu, Kadin juga berupaya membangkitkan ekonomi Indonesia yang terdampak pandemi Covid-19
Hal tersebut disampaikan Arsjad Rasjid di se-sela peninjauan vaksinasi bersama Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziyah di PT Toyota Motor Manufacturing Indonesia (TMMIN), Karawang, Jawa Barat, Sabtu (10/7/2021).
Menurut Arsjad Rasjid, pihaknya saat ini selain fokus membantu pemulihan ekonomi, juga membantu percepatan penanggulangan pandemi Covid-19.
Salah satu upaya KADIN ikut menyehatkan bangsa di masa pandemi Covid-19 adalah turut serta membantu pemerintah merealisasikan program Vaksinasi Gotong Royong.
Peserta kegiatan vaksinasi adalah karyawan perusahaan serta masyarakat di sekitar lokasi vaksinasi yang biayanya ditanggung perusahaan.
“Program vaksinasi gotong-royong saat ini adalah upaya dari KADIN untuk berkontribusi kepada bangsa,” ujar Arsjad Rasjid.
KADIN Indonesia, menurut Arsjad Rasjid juga berpartisipasi dengan membantu penyediaan oksigen. Selain itu, membantu pengadaan tabung silinder dan Cryogenic ISO tank untuk menampung oksigen.
Menurut dia, KADIN Indonesia juga akan membangun rumah sakit darurat di wilayah DKI Jakarta dan Banten.
KADIN Indonesia ikut membantu pemerintah dalam pemulihan masalah kesehatan akibat pandemi Covid-19.
- Ketahui Penyebab Utama Tipes, Simak juga Tip Pengobatannya dari IDI Kabupaten Batang
- WPC dan GPA Serukan kepada Pemerintah untuk Turut Mengakhiri Polusi Plastik
- Anindya Bakrie: Kita Harus Dorong Investasi Asing yang Ciptakan Lapangan Kerja
- Technogym & MOIE Hadirkan Nuansa Elegan dalam Kebugaran
- Kadin dan Pemerintah Indonesia Berpotensi Dapatkan Pendanaan untuk Transisi Energi & Rumah Murah dari Inggris
- Jadi Ancaman Global, Aksi SIAP Lawan Dengue Diluncurkan