Kadin Dorong Penyediaan Transportasi Berdaya Saing dan Handal
jpnn.com, JAKARTA - Kamar Dagang dan Industri Indonesia (Kadin) mendorong percepatan dan penyelarasan antara program pemerintah dan dunia usaha dalam menciptakan sistem transportasi yang efisien.
Wakil Ketua Umum Kadin Indonesia Bidang Perhubungan Carmelita Hartoto mengatakan, antara pemerintah dengan para pelaku usaha harus sejalan.
Untuk itu, Kadin Indonesia mengusulkan memperoleh zero subsidi BBM dan mengalihkannya menjadi subsidi biaya transportasi langsung ke masyarakat. Alokasi subsidi bisa diarahkan kepada pengembangan sistem transportasi nasional.
Hal ini untuk mendukung pengembangan sistem transportasi yang efektif dan efisien, melalui subsidi penyelenggaraan angkutan.
“Ini sebagai cara mendorong masyarakat mengubah pola transportasi dari kendaraan pribadi menuju transportasi masal atau angkutan umum,” katanya, Rabu (6/3).
Sementara itu, Ketua Komite Tetap Kadin Indonesia Bidang Perhubungan Darat sekaligus Ketua Umum DPP Organda Adrianto Djokosoetono menuturkan, zero subsidi BBM dengan menghapus subsidi bagi angkutan jalan raya dan menggantinya dengan mensubsidi masyarakat dalam penggunaan angkutan umum jalan raya.
Caranya dengan otoritas membeli jasa angkutan publik kepada operator.
Juga perlunya dukungan pemerintah dalam memberikan pembiayaan yang murah kepada bidang usaha angkutan darat, laut dan udara, serta fasilitas lainnya seperti jalur khusus angkutan umum, biaya tol khusus angkutan umum dan lainnya
Kadin Indonesia mengusulkan memperoleh zero subsidi BBM dan mengalihkannya menjadi subsidi biaya transportasi langsung ke masyarakat.
- Arsjad Rasjid: Kadin Indonesia Tetap Satu dan Solid
- Beri Swasta Peran Lebih Besar untuk Infrastruktur, Prabowo: Lebih Efisien dan Tepat Waktu
- Presiden Prabowo Serahkan Pembangunan Infrastruktur kepada Swasta
- Presiden Prabowo dan Puluhan Menteri Hadiri Pelantikan Ketum Kadin
- Arsjad Rasjid tak Lagi Pimpin Kadin, Sikapnya Dipuji
- Konvensi ALB Kadin Indonesia Dukung Munas Konsolidasi Persatuan