Kadin Teken MoU dengan IMI-PRSI untuk Akselerasi Prestasi Olahraga Indonesia
jpnn.com, JAKARTA - Bertujuan untuk terus mendukung kemajuan di sektor olahraga Indonesia, Kamar Dagang dan Industri Indonesia (Kadin) hadir di tengah-tengah masyarakat dengan melakukan kerja sama terhadap beberapa induk cabang olahraga.
Bertempat di Menara Kadin, Jakarta Selatan pada Jumat (17/12), Kadin melakukan penandatanganan nota kesepahaman (MoU) dengan Ikatan Motor Indonesia (IMI), tentang sinergitas program pengembangan industri dan usaha olahraga dan kendaraan bermotor di Indonesia.
Penandatanganan MoU tersebut dilakukan langsung oleh Ketua Umum Kadin Indonesia Arsjad Rasjid dan Ketua IMI yang juga merupakan Ketua MPR Bambang Soesatyo.
MoU ini berlaku selama tiga tahun, terhitung sejak tanggal ditandatangani dan dapat diperpanjang atas persetujuan tertulis para pihak.
Selain itu, MoU ini juga mendorong dan memfasilitasi para pengusaha untuk berinvestasi di sektor industri penunjang, sarana dan prasarana olahraga otomotif di Indonesia, sekaligus merumuskan strategi pengembangan industri olahraga dan kendaraan bermotor di Indonesia.
Arsjad Rasjid mengatakan jika industri olahraga dibeberapa negara maju, sudah menjadi salah satu dari lima besar industri yang turut serta memutar roda perekonomian negara.
Hal tersebut dibuktikan dari berbagai data di global market, bahwa terlepas dari pandemi yang membuat industri olahraga secara global menurun hingga 15.4 persen, namun kenaikan market secara global diprediksi hingga 600 Miliar dolar Amerika di tahun 2025.
"Dalam industri olahraga sendiri, selalu terbagi menjadi dua sisi berdasarkan segmentasi pasar, yaitu posisi olahraga tersebut sebagai participatory sports atau olahraga yang dilakukan sebagai hobi, rekreasi, sekaligus sebagai spectator sports atau olahraga sebagai tontonan dan hiburan," tutur Arsjad Rasjid.
Kadin melakukan penandatanganan nota kesepahaman dengan IMI dan PRSI tentang sinergitas program pengembangan industri dan usaha olahraga dan kendaraan bermotor di Indonesia.
- Arsjad Rasjid: Swasta Siap Dukung Konektivitas Lintas Perbatasan Indonesia & Timor Leste
- Investasi Triliunan Perlu Kepastian Regulasi, Industri Petrokimia Perlu Perhatian Pemerintah
- Indonesia Wilayah Paling Strategis, Ketum LDII: Kita Harus Siap Bela Negara
- Lintas Teknologi Solutions Day 2024, Gabungkan Konferensi & Olahraga
- Berikut Pemenang Lomba Instagram Reels ISDS Bertema ‘Menjaga Natuna, Menjaga Indonesia’
- Bertemu Paus Fransiskus, Arsjad Rasjid Bawa Misi Kemanusiaan