Kadispen Kolinlamil: Waspadai Informasi yang Menyesatkan
Selasa, 08 Agustus 2017 – 07:35 WIB

Kepala Dinas Penerangan (Kadispen) Kolinlamil Letkol Laut (KH) Bazisokhi Gea. Foto: Dispen Kolinlamil
jpnn.com, JAKARTA - Kemudahan mengakses informasi di era sekarang ini harus tetap kita waspadai. Tidak seluruh informasi yang kita akses atau terima baik lewat media sosial maupun media lainnya merupakan informasi yang benar. Kadang merupakan informasi yang menyesatkan atau hoaks.
Apel gabungan yang diikuti ratusan prajurit jajaran Kolinlamil baik Mako dan Satlinlamil Jakarta itu diawali dengan apel pagi yang dipimpin Mayor Laut (P) Zaky Hartawan yang sehari-hari berdinas di Staf Intelijen (Sintel) Kolinlamil.
Lebih lanjut, Kadispen menyampaikan sebagai prajurit Kolinlamil harus lebih dan meningkatkan kewaspadaan dalam menerima berbagai informasi yang ada.
“Maka dari itu dengan teknologi komunikasi yang ada sekarang ini, kita harus bisa memilah dalam menerima atau mengakses informasi” tegas Kadispen.
Selain mengingatkan tentang kewaspadaan dalam menerima dan mengakses informasi, dalam kesempatan tersebut Kadispen juga menyampaikan tentang kedisiplinan yang harus terus ditingkatkan dan dijaga oleh prajurit Kolinlamil.
Baca Juga:
Diakhir arahan apel gabungan tersebut, Kadispen yang sebelumnya berdinas di Dispenal Mabesal ini juga mengimbau kepada seluruh jajaran Kolinlamil untuk terus meningkatkan kinerja dengan melaksanakan tugas dengan baik dan ikhlas.(fri/jpnn)
Kemudahan mengakses informasi di era sekarang ini harus tetap kita waspadai. Tidak seluruh informasi yang kita akses atau terima baik lewat media
Redaktur & Reporter : Friederich
BERITA TERKAIT
- Akademisi Sebut Hoaks Hambat Perkembangan Generasi Indonesia Emas 2045
- Minta Pengusutan Hoaks Tendensius ke Kapolri, PP GPA: Jika Dibiarkan Memicu Konflik
- Hanya Demi Popularitas, Konten Kreator Asal Malaysia Buat Informasi Palsu
- Viral AMDK Keruh Dinilai 'Berbau' Persaingan Bisnis Tak Sehat
- Hati-Hati, Penipuan Berkedok Lowongan Petugas Haji di Media Sosial
- Sandy Permana Dibunuh, Sahabat Kaget dan Sempat Mengira Hoaks