Kado BB untuk El
Jumat, 08 Juni 2012 – 08:53 WIB
JAKARTA – Putra kedua Maia Estianty dengan Ahmad Dhani, El Jalaluddin Rumi atau El, berulang tahun yang ke-13. Kado yang diberikan Maia hanya BlackBerry (BB). Maia yang sudah bercerai dari Dhani itu juga sudah bertemu dengan anak keduanya itu. "Yang sekarang nilainya bagus, 34,75. Alhamdulillah, doa saya terkabul. Dulu kan saya mengkhawatirkan. Tapi, Al bisa membuktikan bahwa dia bisa belajar dan sukses,” kata Maia mengucap syukur.
”Alhamdulillah, dia ulang tahun yang ke-13. Saya belikan dia BB. Soalnya, dia baru kehilangan BB,” kata Maia saat ditemui seusai mengisi acara Harmoni Tribute to Peterpan di Balai Sarbini, Jakarta, Rabu malam (6/6). Meski tidak tinggal bersama anak, Maia mengaku tetap mengupayakan untuk terus berhubungan dengan anaknya. Dia harus selalu tahu kondisi tiga anaknya.
Baca Juga:
Misalnya, El yang tengah alergi seafood sehingga badannya bengkak-bengkak. ”Dia lagi alergi makan udang. Saya sudah dikirimin foto dia lagi bengkak-bengkak,” ceritanya. Maia juga menuturkan bahwa El sekarang lagi ujian. Sementara itu, Al, kakak sulung El, baru saja lulus ujian nasional. Dia senang karena Al bisa lulus dengan nilai bagus.
Baca Juga:
JAKARTA – Putra kedua Maia Estianty dengan Ahmad Dhani, El Jalaluddin Rumi atau El, berulang tahun yang ke-13. Kado yang diberikan Maia hanya
BERITA TERKAIT
- Begini Kronologi Dugaan Pembunuhan Sandy Permana
- Hadiri Pameran Film Tiongkok 2025, Hong Yue Bagikan Pengalaman Syuting Film G For Gap
- Wisma Habibie & Ainun Dibuka untuk Umum, Reza Rahadian Ungkap Sebuah Kenangan
- Lyodra, Tiara, dan Ziva Akhirnya Berkolaborasi Bareng Tiga Diva
- Kabar Kesal kepada Vicky Prasetyo, Dede Sunandar Beri Klarifikasi
- 'Apa Sih' Jadi Kontroversi, Radja Hapus Bagian Diduga Mirip Lagu 'APT'