Kado Terakhir King Henry
Rabu, 15 Februari 2012 – 12:29 WIB
SESUAI dengan kontrak peminjamannya dari klub Amerika Serikat New York Red Bulls, maka melawan AC Milan dini hari nanti menjadi laga terakhir Thierry Henry di Arsenal. Makanya, dia berambisi memberikan hadiah istimewa.
Ya, sepulang dari Milan, Henry harus kembali ke Amerika untuk mempersiapkan diri jelang kompetisi di Amerika Major League Soccer (MLS) dimulai Maret nanti. Arsenal punya ambisi memperpanjang masa peminjaman, tetapi itu sulit.
Baca Juga:
Henry memang tidak akan turun sebagai starter, tetapi dia berpeluang tampil sebagai pengganti. Pengalamannya dan kemampuannya dalam menyuntikkan motivasi diharapkan bisa membantu Robin van Persie dkk untuk pulang dari San Siro dengan senyuman.
Sebelumnya, pada pertandingan pemungkasnya bersama Arsenal di Premier League, Henry mengakhirinya dengan menjadi pahlawan kemenangan atas Sunderland 2-1. Henry mencetak gol penentu kemenangan pada menit ke-90.
SESUAI dengan kontrak peminjamannya dari klub Amerika Serikat New York Red Bulls, maka melawan AC Milan dini hari nanti menjadi laga terakhir Thierry
BERITA TERKAIT
- Lamine Yamal Disebut akan Memperpanjang Kontrak dengan Barcelona
- Skuad Solid dan Persiapan Matang, Jakarta Livin Mandiri Incar Juara di Proliga 2025
- Pulang dari Tugas Negara, Robi Darwis Punya Motivasi Berlipat dengan Persib
- Borneo FC Vs Persik 0-4, Tuan Rumah Babak Belur, Ada Kartu Merah & Bunuh Diri
- Naik Kelas ke Pelatnas Cipayung, Ubed Pengin Memberikan Pembuktian
- IBL 2025: Datangkan Jarron Crump, Satria Muda Kirim Dame Diagne ke Spanyol