Kaercher Yakin Indonesia Pasar Prospektif

jpnn.com, JAKARTA - Kaercher, perusahaan cleaning solution asal Jerman, berupaya memperkuat jaringan penjualan dan after sales di Indonesia. Melalui Kaercher Indonesia, Kaercher membuka Kaercher Center Indonesia di Foresta Business Loft 3 BSD City.
"Pasar Indonesia sangat prospektif dan penting bagi kami, utamanya seiring dengan pertumbuhan pendapatan kelas menengah (midle class income), memberikan dampak peningkatan kesejahtaeraan, daya beli, serta tuntutan masyarakat akan pentingnya kebersihan dan pola hidup sehat." ungkap Managing Director Kaercher Indonesia Mateus Bernath, Senin (26/11).
Dikatakan Mateus, dengan membuka Kaercher Center di pusat bisnis di tengah pemukiman, akan semakin mendekatkan Kaercher dengan pelanggannya dan dapat meningkatkan pelayanan purna jual. Kaercher ingin menawarkan layanan terbaik dalam industri cleaning solution.
Kaercher memiliki tiga ritel distributor dan dua puluh professional product distributor. Untuk segment modern market ada Carrefour, Lulu Departement Store, Courts, AEON Mall, Best Denki, Lotte, Hartono Electronic, Electronic City dan Depo Bangunan.
Saat ini, Kaercher memiliki beberapa flagship store di Indonesia yakni di Balikpapan, Bali, Jakarta, Tangerang, Surabaya, Bandung, Batam dan Medan. "Dalam waktu dekat kami akan buka satu lagi di Semarang," ujarnya.
Mateus menambahkan, beragam teknologi terbaru kini dihadirkan oleh para produsen cleaning solution. Juga mengembangkan produk yang menggunakan teknologi kecerdasan buatan (artificial intelligent/AI).
Marketing Manager Kaercher Indonesia Kinanti Putri Prastiwi menambahkan, sebagai pemimpin pasar yang inovatif, Kaercher menetapkan standar dalam teknologi, layanan, dan desain untuk memberikan manfaat optimal bagi pelanggan dan memenuhi kebutuhan pelanggan.
Di Indonesia, Kaercher menghadirkan produk outdoor dan indoor untuk home cleaning solution. Dalam kategori indoor ada dry vacuum cleaner, wet and dry vacuum, water filter vacuum dan spray extractor untuk membersihkan noda pada karpet, sofa dan kasur.
Kaercher, perusahaan clening solution asal Jerman, memperkuat jaringan penjualan di Indonesia.
- Cetak Rekor Sejarah, Harga Emas Tembus USD 3.300 Per Troy
- Buyback Rp 50 Miliar Erajaya Jadi Sinyal Optimisme untuk Pasar
- Ekonom Sebut Indonesia Punya Penyangga Kuat di Tengah Gejolak Pasar Global
- Mocabe Gencar Garap Pasar, Gerebek Pedas Nikmat
- IHSG Melemah Lagi, Pembatalan RUU TNI Bisa Meredakan Pasar
- IHSG Anjlok, Hardjuno Wiwoho: Pasar Butuh Bukti, Reformasi Hukum dan Teknokrasi Jadi Kunci