Kaesang Ajak Warga Jambi Coblos Romi Hariyanto-Sudirman
jpnn.com, TANJUNG JABUNG BARAT - Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kesang Pangarep melakukan blusukan ke Kabupaten Tanjung Jabung Barat, Jambi.
Aksinya tersebut dalam rangka mengkampanyekan pasangan calon Pilkada Jambi, Romi Hariyanto-Sudirman.
Dengan tegas, Kaesang menitipkan kepada warga Tanjung Jabung untuk mencoblos jagoannya pada 27 November 2024 nanti.
"Saya juga nanti titip ya, untuk gubernurnya, saya titip pilih coblos nomor 1, Pak Romi dengan Pak Sudirman," ucap Kaesang.
Untuk Pilkada Kabupaten Tanjung Jabung Barat, Kaesang minta masyarakat setempat memberikan amanan kepada paslon nomor urut 3, Harian-Amin.
"Jadi gubernurnya nomor 1, bupatinya nomor 3, ingat ya jangan kebalik loh. Kalo kebalik yang menang sebelah," tutup Kaesang.
Kehadiran Kaesang membawa angin segar dan semangat baru bagi masyarakat yang menantikan perubahan di Tanjung Jabung Barat. (dil/jpnn)
Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kesang Pangarep kembali turun ke lapangan untuk mengkampanyekan pasangan calon yang didukung partainya
Redaktur & Reporter : M. Adil Syarif
- Dukung Amir Hamzah-Hasanul Jihadi, Kaesang Dengarkan Curhat Pedagang Pajak Tavip
- Kaesang Pastikan Masyarakat Dairi Siap Menangkan Pasangan Jogima
- Kaesang Yakin Affan Alfian Bintang-Irwan Faisal Berjaya di Pilkada Subulussalam
- Kaesang Minta Warga Humbahas Memastikan Birma Sinaga-Erwin Sihite Menang Telak
- Blusukan di Pasar Baru, Kaesang Pangarep Gegerkan Warga Humbang Hasundutan
- Turun ke Desa, Kaesang Serukan Jonius-Deni Pimpin Tapanuli Utara