Kaesang bin Jokowi Diisukan Bergabung? PSI: Tunggu Tanggal Mainnya
jpnn.com, JAKARTA - Instagram dan X milik Partai Solidaritas Indonesia (PSI) mengunggah video suara seseorang, tetapi tak menunjukkan wajahnya.
Orang tersebut menyebutkan bahwa namanya Mawar dan sudah memantapkan diri untuk terjun ke dunia politik.
“Namaku Mawar. Bukan nama sebenarnya. Saat ini aku sudah memantapkan hati untuk masuk ke politik,” ucap suara pria dalam video tersebut.
Menurut dia, dirinya belum punya pengalaman politik yang banyak.
“Namun aku punya tujuan yang besar untuk Indonesia lebih baik. Semoga jalan yang aku pilih adalah jalan yang benar," kata dia.
Suara tersebut pun diduga oleh warganet merupakan suara milik Putra Presiden Joko Widodo, Kaesang Pangarep.
Menanggapi hal ini, anggota DPW PSI DKI Jakarta Justin Adrian meminta publik bersabar menantikan pemilik suara diungkap.
“Tunggu saja tanggal mainnya,” ujar Justin.
Anggota DPW PSI DKI Jakarta Justin Adrian meminta publik bersabar menantikan pemilik suara diungkap.
- Aktivis Ini Minta Agar Anak-Anak & Perempuan Tidak Dilibatkan dalam Situasi Politik
- Yohannis Manansang Berencana Bangun Rumah Sakit Internasional di Sentani
- Hadir di Kampanye Jhony Banua Rouw-Darwis Massi, Kaesang: Sudah Tahu, Kan
- Dukungan Anies untuk Pram-Rano Bakal Berdampak Signifikan
- Agung Sebut Pilkada Jateng Jadi Ajang Pertarungan Efek Jokowi vs Megawati
- Janji Kaesang kepada Rakyat Papua Barat Daya: ARUS Jaga Amanah dan Tidak Korupsi