Kaesang Pakai Rompi Bertuliskan Anak Mulyono, Djarot PDIP Katakan Hal Ini, Jleb!
jpnn.com, JAKARTA - Ketua DPP PDI Perjuangan Djarot Syaiful Hidayat mengaku tidak tahu maksud Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep, ketika mengenakan rompi dengan tulisan Anak Mulyono.
Legislator Komisi II DPR RI itu justru meminta awak media bertanya ke Kaesang soal sosok ayah dari YouTuber itu.
"Mulyono itu siapa? Tanya ke Kaesang, memang dia anak Mulyono apa bukan," kata Djarot menjawab pertanyaan awak media di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (25/9).
Dia juga meminta awak media sekalian bertanya kepada Kaesang, agar putra Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) itu bisa menjelaskan alasan nebeng pergi ke Amerika Serikat menggunakan jet pribadi.
"Sekalian jelasin itu, kok, bisa nebeng ke Amerika ya, enak banget, dong. Aku punya teman ingin juga nebeng ke Amerika, ya, kan. Tanya ke dia, ya," ujar Djarot.
Awak media kemudian kembali bertanya ke Djarot soal siluet sosok dalam tulisan Anak Mulyono menggambarkan figur Jokowi.
Eks Gubernur Jakarta itu mengaku tidak bisa berspekulasi soal figur dalam siluet, di tulisan Anak Mulyono yang terlihat dalam rompi milik Kaesang.
"Gak tau saya. Ditanyakan kepada dia saja, lah," ungkapnya.
Ketua DPP PDI Perjuangan Djarot menanggapi soal Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep yang mengenakan rompi dengan tulisan Anak Mulyono. Begini katanya.
- Kaesang Siap Pecat Kader PSI yang Tak Dukung Septinus Lobat di Pilkada Sorong
- Blusukan Bareng Septinus Lobat di Pasar Sorong, Kaesang Disangka Gibran
- Pilkada Landak: Kaesang Sebut Heri-Vinsesius Didukung Jokowi & Prabowo
- Kaesang Yakin Heri-Vinsen Akan Memperbaiki Kabupaten Landak
- Bersama Cagub NTT, Kaesang Doakan Korban Erupsi Gunung Lewotobi
- Jokowi dan Prabowo Dukung Paslon Pilwakot Kupang Christian Widodo dan Serena