Kaesang Wali Kota Solo, Bobby Gubernur Sumut, Gibran Pilih Jateng atau DKI, Terserah

Mengenai provinsi yang akan dituju untuk Pilkada 2024, Gibran tidak menampik bahwa ada dua pilihan, yakni DKI Jakarta dan Jawa Tengah.
"Ya wis kui (ya itu tadi), nggak ada yang berat kalau kami bergotong-royong dan bergandengan tangan," kata Gibran optimistis.
Sehari sebelumnya, seusai makan malam dengan Gibran di Rumah Dinas Loji Gandrung, Prabowo menyatakan mendukung langkah Gibran untuk maju sebagai calon gubernur DKI Jakarta atau Jawa Tengah.
"Beliau (Gibran) pas kok. Saya dukung, saya kira dari dulu saya dukung ya.”
“Saya katakan dua-duanya (DKI Jakarta dan Jawa Tengah), dua-duanya pasti beliau berhasil," kata Prabowo.
Bobby Nasution Maju Pilkada Sumut?
Adapun Wali Kota Medan Bobby Nasution juga sudah santer dikabarkan bakal maju di Pilkada Sumut. Bahkan, berkembang pula kabar Bobby juga berpeluang maju di Pilkada DKI Jakarta.
Ketua Umum DPP Partai Gerindra Prabowo Subianto menyatakan mendukung jika menantu Jokowi itu ingin naik ke kursi gubernur.
Menteri Pertahanan itu juga menanggapi ketika diberikan pertanyaan apakah Bobby Nasution layak maju bertarung di Pilkada Sumut atau Pilkada DKI Jakarta.
Kaesang Pangarep ingin terjun ke politik, seperti Gibran Rakabuming dan Bobby Nasution yang ada tanda-tanda ingin maju di Pilkada 2024.
- FKPMI Menilai Menteri Karding Lamban Mengurus Masalah PMI
- Berorasi saat BEM SI Demonstrasi, Seorang Mak Serukan Tangkap Jokowi
- Demonstrasi Indonesia Gelap, Mahasiswa Bawa Spanduk Bertuliskan Prabowo Omon-Omon
- Dewan Adat Bamus Betawi makin Berkibar di Era Prabowo Subianto
- Rano Karno Ungkap Isi Arahan Megawati, Sebut Nama Prabowo
- Presiden Prabowo Bakal Lantik 961 Kepala Daerah Hari Ini