Kaesang Yakin Rudi-Rafiq Berjaya di Pilkada Kepulauan Riau
jpnn.com, KARIMUN - Ketua umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep mengunjungi Kabupaten Karimun, Kepulauan Riau (Kepri), Senin (7/10).
Kedatangannya guna mengkampanyekan pasangan calon Pilkada Kepri nomor urut 2 Muhammad Rudi dan Aunur Rafiq.
Saat tiba di kediaman calon Wakil Gubernur Kepri Aunur Rafiq, Kaesang langsung disambut ibu-ibu majelis dan Tarian Sekapur Sirih.
Tak hanya itu, antusias masyarakat juga memadati, bahkan aneka ragam kesenian budaya turut menyambut kedatangan putra bungsu Presiden RI Joko Widodo itu. Mulai dari Reog Ponorogo, Barongsai, Kompang, Pencak Silat dan lain-lainnya.
Kaesang juga mengucapkan terima kasih kepada Rudi-Rafiq yang sudah menyambutnya. Dia juga mengaku ini merupakan pengalaman pertamanya mengunjungi Balai Tanjung Karimun.
“Terima kasih sekali lagi untuk bapak ibu semuanya, terutama untuk Pak Rudi dan Pak Rafiq sudah menerima kami dari PSI dengan sangat hangat di Tanjung Balai Karimun. Ini adalah pertama kali saya datang ke sini,” katanya, Senin (7/10).
Saat Kaesang tiba, hujan deras mengguyur kediaman Rafiq. Dia menilai, hujan tersebut pertanda baik untuk pasangan Rudi-Rafiq di Pilkada Kepri.
“Alhamdulillah disambut oleh hujan yang cukup deras, semoga derasnya hujan ini, menjadi pertanda buat pak Rudi dan pak Rafiq untuk memimpin Kepulauan Riau berikutnya,” tutupnya.
Saat tiba di kediaman calon Wakil Gubernur Kepri Aunur Rafiq, Kaesang langsung disambut ibu-ibu majelis dan Tarian Sekapur Sirih
- Ingin Pembangunan Jatim Dilanjutkan, Kaesang Dukung Khofifah-Emil
- Yohannis Manansang Berencana Bangun Rumah Sakit Internasional di Sentani
- Hadir di Kampanye Jhony Banua Rouw-Darwis Massi, Kaesang: Sudah Tahu, Kan
- Janji Kaesang kepada Rakyat Papua Barat Daya: ARUS Jaga Amanah dan Tidak Korupsi
- Kaesang Siap Pecat Kader PSI yang Tak Dukung Septinus Lobat di Pilkada Sorong
- Blusukan Bareng Septinus Lobat di Pasar Sorong, Kaesang Disangka Gibran