KAI Dapat Restu Garap Rel Kereta di Pelabuhan Tanjung Priok

jpnn.com - JAKARTA - PT Kereta Api Indonesia (KAI) mendapat restu untuk mengerjakan rel kereta di Pelabuhan Tanjung Priok, yang sebelumnya menjadi rencana Kementerian Perhubungan (Kemenhub).
Namun sebelum mulai mengerjakan rel kereta tersebut, KAI harus terlebih dulu mengurus ke Kementerian Perhubungan.
"Waktu rakor di Menko sudah clear kalau itu mau dibangun oleh PT KAI, tapi ya itu harus ngurus dulu ke Kemenhub," ungkap Dahlan di kantornya, Jalan Merdeka Selatan, Jakarta, Sabtu (12/7).
Dikatakan Dahlan, masih ada administrasi yang belum selesai antara Kemenhub dengan PT KAI, terkait pengerjaan rel tersebut. Salah satunya KAI harus menghibahkan pada Kemenhub bila pengerjaan rel Tanjung Priok rampung dibangun.
Pengerjaan rel kereta di Pelabuhan Tanjung Priok diperlukan guna mengurangi padatnya mobilitas di pelabuhan. Terlebih, tingkat kemacetan di Pelabuhan Tanjung Priok saat ini sudah semakin parah, lantaran banyaknya truk-truk besar yang mengangkut barang. (chi/jpnn)
JAKARTA - PT Kereta Api Indonesia (KAI) mendapat restu untuk mengerjakan rel kereta di Pelabuhan Tanjung Priok, yang sebelumnya menjadi rencana Kementerian
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Gerai ZIfthar Ramadan, Wadah UMKM Mustahik Tingkatkan Pendapatan
- Jelang Mudik, Menteri ESDM dan Dirut Pertamina Tinjau Pasokan BBM & LPG di Banten
- Harga Emas Antam Hari Ini 14 Maret 2025, Melonjak
- Harga Emas Meroket Hari Ini, Berikut Daftar Antam, UBS, dan Galeri24
- Herman Deru Dorong Percepatan Penyelesaian Pembangunan Tol Palembang-Betung
- Ibas Sebut Seni Ilustrasi Berpotensi Mendorong Perekonomian