KAI Properti & Rumah BUMN Hadirkan Pelatihan Kewirausahaan untuk Guru di Malang
jpnn.com, MALANG - Memperingati Hari Guru Nasional, KAI Properti bersama Rumah BUMN Jawa Timur menggelar pelatihan kewirausahaan untuk guru MI Islamiyah Sukopuro, Kabupaten Malang.
Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya KAI Properti dalam mendukung pengembangan kapasitas guru sekaligus memperkuat pemberdayaan ekonomi melalui pendidikan kewirausahaan.
Direktur Utama KAI Properti Iwan Eka Putra menekankan pentingnya pelatihan ini sebagai wujud komitmen perusahaan terhadap keberlanjutan dan pemberdayaan komunitas pendidikan.
“Guru adalah pilar penting dalam membangun generasi bangsa. Melalui pelatihan ini, kami berharap para guru tidak hanya menjadi inspirasi di ruang kelas, tetapi juga mampu menjadi motor penggerak kemandirian ekonomi di lingkungannya,” ujarnya.
Pelatihan ini menghadirkan Heru Nurwahyudin, pemilik Superheru Snack Factory, sebagai pembicara utama.
Dalam sesinya, Heru memberikan materi tentang strategi dasar kewirausahaan, mulai dari cara memulai usaha kecil hingga pengelolaan usaha berbasis komunitas.
Para peserta juga diajak untuk menggali ide bisnis yang sesuai dengan kebutuhan masyarakat setempat, sehingga dapat diimplementasikan dengan efektif.
Pelatihan kewirausahaan ini merupakan bagian dari program keberlanjutan Corporate Social Responsibility (CSR) KAI Properti bersama Rumah BUMN Jawa Timur.
Semangat Hari Guru Nasional, KAI Properti bersama Rumah BUMN hadirkan pelatihan kewirausahaan untuk guru di Malang.
- Sopir Truk Kecelakaan Tol Pandaan-Malang Ditetapkan Tersangka
- KAI Terrace Hasanudin, Destinasi Baru di Solo
- Kecelakaan Bus di Tol Pandaan-Malang Tewaskan 4 Orang, Salah Satunya Sopir
- KAI Properti-Kereta Api Pariwisata Resmikan Rail Transit Hotel Jogja Sambut Liburan Akhir Tahun
- Pemkab Biak Numfor Merealisasikan Pembayaran Tunjangan Sertifikasi Guru 2024
- Juhana: Jangan Sampai Ada Kisah Oemar Bakri di Kota Bogor