Kajati Klaim Bukan Penerima Suap, Jadi Siapa Dong?

jpnn.com - JAKARTA -- Kepala Kejaksaan Tinggi DKI Jakarta Sudung Situmorang membantah menerima suap dari PT Brantas Abipraya untuk menghentikan penyelidikan korupsi di Kejati DKI Jakarta.
"Tidak," tegas Sudung usai digarap sekitar sembilan jam, Kamis (14/4).
Sudung mengaku juga tak kenal dengan kenal dengan Marudut, perantara suap PT Brantas Abipraya untuk oknum Kejati DKI Jakarta. "Tidak, tidak ada," katanya.
Ia mengaku semua yang berkaitan dengan kasus ini sudah disampaikan kepada penyidik. Karenanya, anak buah Jaksa Agung Prasetyo, itu enggan banyak ngomong. "Saya sudah jelaskan semua," kata mantan Kajati Kepulauan Riau, itu.
Sedangkan Asisten Pidana Khusus Kejati DKI Jakarta Tomo Sitepu, yang turut diperiksa KPK dalam kasus yang sama tak berkomentar.
Anak buah Sudung ini memilih untuk langsung masuk ke dalam mobil yang sama ditumpangi sang atasan. (boy/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- GP Ansor Gaungkan Patriot Ketahanan Pangan Menjelang Puncak Harlah Ke-91
- Koalisi Masyarakat Sipil Mengecam Intervensi Anggota TNI di Kampus UI dan UIN Semarang
- Berdoa di PIK, Biksu Thudong Tebar Pesan Damai
- Pemerintah Fokus Tuntaskan Pengangkatan PPPK Tahap 1, Honorer R2/R3 Keburu Pensiun
- Setiawan Ichlas Hadirkan Ustaz Adi Hidayat di Tabligh Akbar di Palembang
- Gegara Panggilan Sidang Tak Sampai Alamat, Tergugat Datangi Kantor Pos di Jambi