Kaka Not For Sale
Minggu, 14 Juli 2013 – 07:52 WIB
MASUKNYA Asier Illarramendi semakin memperketat persaingan berebut tempat utama di lini tengah Real Madrid. Bukan tidak mungkin dalam beberapa hari ke depan akan ada gelandang yang hengkang dari Real. Hanya, nama Ricardo Kaka sudah mendapat garansi tetap berada di Los Blancos - julukan Real - untuk musim depan. Terlepas dari faktor keunggulan teknisnya, Perez juga menggaris bawahi nilai plus yang ada pada diri Kaka. Salah satunya kharisma di luar lapangan. Untuk urusan pemain yang paling disukai Madridista dalam jejaring sosial Twitter, Kaka berada di urutan kedua di bawah Cristiano Ronaldo.
Musim 2012-2013 lalu, pemain Brasil itu sering absen dari laga bersama Real lantaran cedera yang dialaminya. Namun, Presiden Real Madrid Florentino Perez tetap optimistis dengan performa Kaka. "Saya yakin Kaka pasti akan kembali," katanya seperti dikutip di Marca.
Baca Juga:
Berdasarkan statistik, Kaka sudah bermain sebanyak 27 kali pertandingan bersama Real di berbagai turnamen. Total hanya empat gol yang diciptakannya dalam semusim. Jumlah itu tentu saja cenderung mengalami penurunan jika dibandingkan dengan performanya di musim sebelumnya.
Baca Juga:
MASUKNYA Asier Illarramendi semakin memperketat persaingan berebut tempat utama di lini tengah Real Madrid. Bukan tidak mungkin dalam beberapa hari
BERITA TERKAIT
- Jadwal MotoGP 2025, Kapan Mampir ke Mandalika?
- Pelatih Anyar Persis Solo Pernah Melukai Timnas Indonesia
- Liga Champions Memasuki Masa Krusial, Cek Klasemen
- Pep Guardiola: Masa Buruk Ini akan Segera Berlalu
- Jadwal Timnas Indonesia di Grup B ASEAN Championship 2024
- Alasan Mantan Pelatih Timnas Malaysia Menerima Pinangan Persis Solo