Kakatua di Australia Bisa Membuka Penutup Tempat Sampah Milik Warga
Pada akhir 2019, sudah ada laporan di 44 wilayah pinggiran kota, menunjukkan cepatnya keterampilan ini menyebar di kawanan burung Kakatua.
Penulis laporan penelitian lainnya, John Martin mengatakan perilaku baru burung Kakatua liar membuka tempat sampah diperoleh setelah burung-burung kakatua ini saling mengamati dan mempelajarinya.
Temuan lainnya menunjukkan burung-burung kakatua punya cara sendiri untuk membuka penutup tempat sampah.
Ini, katanya, menunjukkan burung-burung kakatua ini kemungkinan hanya meniru perilaku burung dari daerah yang sama.
Misalnya, ada Kakatua yang memegang penutup tempat sampah dengan kakinya, sementara yang lain menggunakan paruhnya.
Sementara ada burung kakatua yang bahkan menggunakan gabungan keduanya.
Burung jantan paling jago
Tim peneliti mengamati lebih 114 ekor kakatua di daerah Stanwell Park, mencatat jenis kelamin, berat badan, dan dominasi sosial mereka.
Ditemukan hanya sembilan ekor burung yang berhasil membuka tempat sampah, sedangkan 27 ekor lainnya gagal.
Setelah mengamati perilaku burung kakaktua liar, terjawab dari siapa mereka belajar membuka tutup tempat sampah milik warga di Australia
- Tampil Cantik di Premiere Wicked Australia, Marion Jola Dapat Wejangan dari Ariana Grande dan Cynthia Erivo
- Upaya Bantu Petani Indonesia Atasi Perubahan Iklim Mendapat Penghargaan
- Dunia Hari Ini: Tanggapan Israel Soal Surat Perintah Penangkapan PM Netanyahu
- Dunia Hari Ini: Warga Thailand yang Dituduh Bunuh 14 Orang Dijatuhi Dihukum Mati
- Biaya Hidup di Australia Makin Mahal, Sejumlah Sekolah Berikan Sarapan Gratis
- Rencana Australia Membatasi Jumlah Pelajar Internasional Belum Tentu Terwujud di Tahun Depan