Kakek 62 Tahun Bersiap Terjun dari Lantai 22 Apartemen, Begini Ujungnya

jpnn.com, JAKARTA - Petugas Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Pusat menyelamatkan seorang pria yang mencoba bunuh diri dengan melompat dari gedung apartemen, Jumat (30/10).
Kepala Sudin Gulkarmat Jakarta Pusat Asril Rizal mengatakan pria tersebut berinisial HH (62).
Dia mencoba melakukan bunuh diri dengan melompat dari lantai 22 Tower Sapphire, Capitol Park Residence, Senen, Jakarta Pusat.
"Kami dapat laporan percobaan bunuh diri itu sekitar pukul 11.26 WIB," kata Asril saat dikonfirmasi.
Sebanyak 15 personel dikerahkan menuju lokasi guna mengevakuasi pria tersebut.
Pada akhirnya, selama hampir satu jam proses evakuasi, petugas berhasil selamatkan HH.
"Korban atas nama HH (usia) 62 tahun terselamatkan, selesai pukul 12.30 WIB," ujar Asril. (mcr1/jpnn)
Kakek berinisial HH (62) mencoba terjun dari lantai 22 Tower Sapphire, Capitol Park Residence, Senen, Jakarta Pusat.
Redaktur & Reporter : Dean Pahrevi
- Gagalkan Tawuran di Jakarta Pusat, Polisi Sita 4 Celurit
- Polisi Usut Kejanggalan Kasus Wanita Gantung Diri di Makassar
- Gegara Istri Sering Ngamuk, Pria di Pekanbaru Nyaris Bunuh Diri, Damkar Bertindak
- Stres karena Sering Sakit Maag, Pria ini Gantung Diri di Tower Sutet
- Darah Tumpah di Thamrin City, Tusuk Mantan Kekasih karena Tak Terima Diputus
- Upaya Mbak RY Bunuh Diri di Jembatan Digagalkan