Kakek Ini Dinobatkan Sebagai Pria Tertua di Dunia
jpnn.com - SEORANG pria asal Fukushima Jepang dinyatakan oleh Guinness World Record sebagai pria tertua di dunia. Dia adalah Sakari Momoi yang kini berusia 111 tahun.
Momoi yang lahir pada 5 Februari dinobatkan menjadi pria tertua setelah Alexander Imich, asal Amerika yang lahir sehari sebelum Momoi meninggal dunia Juni lalu.
Hari ini (20/8) perwakilan Guinness World Record menyerahkan piagam pria tertua kepada Momoi di salah satu rumah sakit di Tokyo. Mengenakan setelan black siut, Momoi mengatakan bahwa dirinya tidak memiliki rencana untuk pergi kemana-mana.
"Saya ingin hidup dua tahun lagi," kata Momoi kepada wartawan dengan nada kalem seperti dilansir AFP.
Dengan penghargaan ini, Jepang secara otomatis menjadi negara yang memiliki pria dan perempuan tertua di dunia. Sebelumnya, Misao Okawa asal Osaka ditetapkan sebegai perempuan tertua. Saat ini dia berusia 116 tahun.
Kondisi kesehatan Momoi dalam kondisi yang baik, kecuali pendengarannya yang semakin melemah. Kesehariannya dihabiskan dengan membaca buku di rumah dan menonton sumo di televisi. (mas/jpnn)
SEORANG pria asal Fukushima Jepang dinyatakan oleh Guinness World Record sebagai pria tertua di dunia. Dia adalah Sakari Momoi yang kini berusia
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Beda dengan Prabowo, Trump Tunjuk Utusan Khusus Presiden untuk Atasi Krisis Ukraina
- Wapres Sara Duterte Digugat Pidana oleh Kepolisian Filipina
- Rawhi Fattuh Jadi Calon Kuat Presiden Palestina, Siapakah Dia?
- Mahmoud Abbas Keluarkan Dekrit Demi Penggantinya di Jabatan Presiden Palestina
- BPK Dorong Tata Kelola Pendanaan Iklim yang Transparan dan Efektif
- Hubungan Presiden dan Wapres Filipina Retak, Beredar Isu Ancaman Pembunuhan