Kaki Kiri Anggota Polsek Wonoayu Patah saat Kejar 2 Jambret di Siang Bolong

jpnn.com, SIDOARJO - Nasib nahas dialami seorang anggota Polsek Wonoayu, Sidoarjo, bernama Bripka Romi Andriansyah.
Kakinya patah saat melakukan pengejaran terhadap pelaku jambret telepon genggam milik wanita bernama Adelia (22), Kamis (4/6) siang kemarin.
Romi menuturkan, kakinya patah setelah dia terjatuh dari sepeda motor dalam proses pengejaran pelaku yang berjumlah dua orang itu.
"Pelaku berusaha kabur setelah beraksi di dekat Kantor Pos Sidoarjo, Jalan Teuku Umar, Wates, Sidoarjo,” ujar Romi ketika dikonfirmasi, Jumat (5/6).
Ketika itu, Romi yang melihat pelaku langsung berusaha mengejar dengan sepeda motornya.
Namun, sepeda motor Romi tergelincir dan terbentur ke pos kamling hingga mengakibatkan kaki kirinya patah.
Sedangkan pelaku berhasil kabur ke arah utara.
"Saat itu saya terus mengejarnya kemudian di pertigaan Jalan Kedondong, Suko. Saya tarik bajunya. Namun, pelaku menangkisnya dan saya terjatuh,” sambung Romi.
Kaki dari anggota Polsek Wonoayu itu patah dalam aksi pengejaran pelaku jambret di Sidoarjo.
- Lemkapi Minta Pertemuan Sespimmen dengan Jokowi Tak Dipolitisasi
- Transaksi Dana Dugaan Korupsi 2024 Capai Rp 984 T, Sahroni: Lacak dan Sita!
- Dugaan Penyiksaan Pemain Sirkus OCI, Komnas HAM Ungkap Fakta Ini
- Ridwan Kamil Melaporkan Lisa Mariana ke Bareskrim
- Wajah Baru di Polda Jateng, 2 Jenderal Melesat ke Mabes Polri
- Irjen Pol Rudi Setiawan Jadi Kapolda Jabar, Begini Rekam Jejak Jenderal Bintang 2 Itu