Kalah di Kandang Roma, Juventus Benar-benar Payah

Kalah di Kandang Roma, Juventus Benar-benar Payah
afp

jpnn.com - ROMA – Juventus kehilangan kesaktiannya pada awal musim ini. Dua kali bermain, dua kali pula juara bertahan berjuluk Si Nyonya Tua itu harus keluar lapangan dengan kepala tertunduk.

Setelah Udinese, kali ini giliran AS Roma yang berhasil menekuk Juventus dengan skor 2-1 (0-0) pada pekan kedua Serie A 2015/2016 di Stadion Olimpico, Senin (31/8) dini hari WIB.

Petaka bagi Juventus dimulai saat Miralem Pjanic mencetak gol lewat tendangan bebas pada menit ke-61. Juventus makin terpuruk saat Rubinho diusir wasit lima menit berselang.

Tim racikan Massimiliano Allegri itu kembali kehilangan pemain setelah Patrice Evra mendapat kartu kuning kedua pada menit ke-78. Hal itu dimaksimalkan Roma untuk menggandakan keunggulan lewat tandukan Edin Dzeko pada menit ke-79.

Juventus sempat menipiskan ketinggalan lewat donasi Paulo Dybala dua menit sebelum pertandingan kelar. Sayangnya, tim yang pernah terkena Calciopoli itu tak bisa mencetak gol tambahan. (jos/jpnn)


ROMA – Juventus kehilangan kesaktiannya pada awal musim ini. Dua kali bermain, dua kali pula juara bertahan berjuluk Si Nyonya Tua itu harus


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News