Kalah Dramatis dari DIY, Pelatih Voli Putri Jabar Semprot Shella Bernadetha Cs
Jumat, 27 Oktober 2023 – 23:41 WIB
Mantan nakhoda Timnas voli putri Indonesia di SEA Games 2021 itu menilai para pemain tidak fokus sehingga terlambat panas di semifinal.
"Saya tidak tahu kenapa anak-anak main seperti itu. Seperti orang yang baru belajar voli," ungkap Risco.
Dari kubu DIY, kapten tim Lerigia Devina Oktaviani tampil gemilang dengan mengemas 19 poin buat tim asuhan Yuyun Ari Wibowo.
Nita Sesanti dan Rika Indah Permatasari masing-masing mencetak 14 poin dan 13 angka.
Dengan kemenangan ini DIY akan berhadapan dengan Jawa Timur di final Kualifikasi PON XXI/2024.
Pada pertandingan sebelumnya tim asuhan Affan Priyo Wicaksono menang dengan skor 3-2 (25-15, 25-18, 23-25, 17-25, 15-7) atas DKI Jakarta.(pbvsi/mcr16/jpnn)
Tim voli putri Jawa Barat terganjal langkahnya menuju final Kualifikasi PON XXI/2024 seusai kalah dari DIY di semifinal
Redaktur : M. Adil Syarif
Reporter : Muhammad Naufal
BERITA TERKAIT
- Diberhentikan jadi Ketua KPU Jabar, Ummi Wahyuni Siap Banding ke PTUN
- Kami Turut Berduka, 6 Petugas KPPS di Jabar Meninggal di Tengah Pilkada 2024
- Pasangan ASIH Ingin Jadikan Seni dan Budaya Sebagai Sarana Sejahterakan Warga Jabar
- Gedung YPK Ambruk, Kondisi Bagian Atap Bangunan Kayu Tua dan Rapuh
- Bantah Dharma, Ridwan Kamil yang Sebut Jabar Bukan Provinsi Termiskin
- Dharma Tanya Jabar Jadi Daerah Miskin, Ridwan Kamil Senyum, Lalu Jawab Begini