Kalah pun, Setan Merah Tetap Berpesta
Minggu, 29 Mei 2011 – 10:17 WIB
Rencananya, Nemanja Vidic dkk akan diarak menggunakan bus dengan atap terbuka. Mereka akan memulai parade dari Manchester Cathedral hingga Stretford Mall. Rombongan itu akan mengelilingi Manchester untuk merayakan bersama para pendukungnya.
Baca Juga:
Parade akan dimulai pada pukul 10.00 waktu setempat. Tentu saja, rencana parade itu langsung disambut antusias pada pendukung United. "Kami layak merayakan gelar itu. Apalagi (jika) kami mampu mendapatkan tambahan gelar, itu akan lebih menyenangkan" papar Ferguson, usai sesi jajal lapangan di Wembley, kemarin.
"Para pemain telah bekerja sangat keras untuk mendapatkan kemenangan pada musim ini. Pesaing telah memberikan tekanan yang sulit. Lihat saja bagaimana konfigurasi empat besar (Premier League) kembali berubah pada musim ini," ungkap tactician asal Skotlandia itu.
United menjuarai Premier League musim ini dengan 80 poin, unggul sembilan angka atas pesaing terdekatnya Chelsea dan Arsenal. Musim ini secara bergantian Chelsea dan Arsenal menekan United di puncak klasemen. Chelsea sempat limbung di pertengahan musim, lalu bangkit di akhir musim. Sementara, Arsenal juga sempat mengancam, namun keteteran di akhir musim.
LONDON - Meskipun akhirnya harus kalah dalam laga final Liga Champions di Wembley dini hari tadi, Manchester United sedari awal sudah merancang untuk
BERITA TERKAIT
- Taklukkan AS Roma 1-0, Napoli Kembali ke Puncak Klasemen Serie A 2024/25
- Hasil Liga Spanyol: Menang 3-0 Atas Leganes, Madrid Naik Posisi 2 Klasemen
- Kevin Diks Menawan, FC Copenhagen Amankan 3 Poin
- Pertamina Eco RunFest 2024 Beri Dampak Positif, Mulai Lingkungan hingga Ekonomi
- Timnas Indonesia Dinilai Janggal Belum Mengumumkan Skuad Piala AFF 2024
- Warning dari Erick Thohir Setelah Timnas Indonesia Menghancurkan Arab Saudi