Kalah Tawuran Sama Geng Motor, 2 Pemuda Dibacok Celurit
jpnn.com, KEBON JERUK - Anggota geng motor dari kelompok "Kepa Duri 30 JKT", pelaku penganiayaan dua pemuda pada Sabtu (4/2) diringkus petugas Polsek Kebon Jeruk, Jakarta Barat.
Kapolsek Kebon Jeruk Kompol Fatimah mengatakan pelaku yang ditangkap tujuh orang.
"Kami tangkap tujuh orang dan satu orang lagi masih kami kejar," kata Fatimah saat dihubungi, Senin.
Dia menjelaskan peristiwa itu bermula ketika dua korban berinisial IA (20) dan AV (21) sedang duduk bersama-sama dengan temannya di Jalan Mangga 24, Duri Kepa, Kebon Jeruk pada Sabtu malam.
Saat korban sedang duduk, kelompok geng motor itu datang menghampiri korban sambil membawa senjata tajam.
Mereka menantang korban beserta teman-temannya untuk tawuran. Perkelahian antardua kelompok pun akhirnya terjadi.
Akibat perkelahian itu, IA dan AV menjadi korban penganiayaan anggota geng motor tersebut.
Kedua korban mengalami luka senjata tajam pada bagian punggung dan kaki.
Lagi asyik nongkrong, dua pemuda diajak tawuran geng motor. IA dan AV dibacok celurit.
- Aksi Geng Motor di Perbatasan Sukabumi-Bogor Bikin Resah, Polisi Langsung Bergerak
- Beringas, Geng Motor Berbuat Onar di Perbatasan Sukabumi dengan Bogor
- 6 Remaja yang Tawuran di Medan Positif Narkoba, Duh
- Polisi Diserang Remaja Pelaku Tawuran Pakai Celurit
- Miris, 7 Pemotor Bersenjata Tajam yang Ditangkap di Pekanbaru Masih Bocah Ingusan
- Siswi SMA1 Al Azhar 4 Bekasi Raih Honourable Mention, AYIMUN ke-16