Kalahkan Jabar, Tim Bulu Tangkis Beregu Putra Kemenpora Rebut Medali Emas PORNAS XVI KORPRI 2023
jpnn.com, JAKARTA - Kemenpora menambah satu emas di ajang Pekan Olahraga Nasional (PORNAS) XVI Korps Pegawai RI (KORPRI) 2023.
Satu emas itu disumbang dari cabang olahraga bulutangkis lewat nomor regu putra.
Pertandingan ini digelar di Lapangan Bulutangkis Universitas Semarang, Jawa Tengah, Selasa (18/7). Menghadapi Jawa Barat, Kemenpora berhasil menang dengan skor 2-0.
Kemenpora diperkuat Angga Pratama/Rian Agung Saputro di partai pertama. Mereka berhadapan Dimas Indra Prasetyo/Yusep Surya Purnama. Angga/Rian berhasil menang 21-10, 21-11.
Di partai kedua, Kemenpora menurunkan ganda putra andalan yakni Beben Guniandi/Luluk Hadiyanto. Beben/Luluk juga menang dengan skor 23-21, 21-18.
Pelatih tim bulutangkis Kemenpora, Rizal Samsir mengaku puas dengan penampilan timnya. Meski sempat sengit, tim Kemenpora mampu mengandaskan perlawanan Jawa Barat di partai puncak.
“Khusus untuk di partai kedua itu memang pertandingan cukup ketat. Namun, kita bersyukur pak Beben dan mas Luluk sudah pengalaman dan mampu mengatur pola bermainnya, sehingga kita bisa menang,” ujarnya.
Sementara itu, tim regu putri bulutangkis Kemenpora harus puas mendapatkan medali perunggu. Kemenpora meraih peringkat tiga bersama dengan Jawa Tengah.
Kemenpora menambah satu emas di ajang Pekan Olahraga Nasional (PORNAS) XVI Korps Pegawai RI (KORPRI) 2023.
- Sembilan Inorga Ramaikan Jakarta Sport Festival 2024
- Saat Aktif jadi PNS Setor Uang per Bulan ke Korpri, Begitu Pensiun Susah Cairnya
- Pasangan ASIH Ingin Jadikan Seni dan Budaya Sebagai Sarana Sejahterakan Warga Jabar
- Gedung YPK Ambruk, Kondisi Bagian Atap Bangunan Kayu Tua dan Rapuh
- Kemenpora Pastikan Pembangunan Kepemudaan Selaras dengan Asta Cita Prabowo-Gibran
- HSP 2024, Menpora Dito Sebut Kemenpora Siap Sebagai Orkestrator Implementasi Perpres No 43 Tahun 2022