Kalahkan Tsonga, Murray Tantang Djokovic di Perempat Final
jpnn.com - NEW YORK- Partai sengit bakal terjadi pada babak perempat final Grand Slam seri US Open 2014 sektor putra. Andy Murray bakal bersua unggulan pertama Novak Djokovic dalam Grand Slam terakhir itu.
Konfigurasi itu terjadi setelah Murray berhasil menumbangkan Jo Wilfried Tsonga tiga set langsung dengan skor 7-5, 7-5, 6-4 dalam laga yang dilangsungkan di Arthur Ashe, Selasa (2/9) WIB.
“Inilah alasan ketika anda terus bekerja keras. Ketika anda akhirnya harus bertanding melawan petenis terbaik, anda sudah siap,” terang Murray sebagaimana dilansir laman resmi ATP.
Sebelumnya, Djokovic sudah terlebih dahulu lolos ke perempat final setelah sukses menghentikan perlawanan Philipp Kohlschreiber tiga set langsung dengan skor 6-1, 7-5, 6-4. Di atas kertas, Djokovic yang menempati seeded pertama tentu difavoritkan lolos ke semifinal.
“Ini adalah hal yang sangat berat namun juga menantang. Itulah kenapa kami harus bisa menikmati pertandingan. Saya pikir, itulah gunanya bersiap dengan maksimal,” tegas Murray. (jos/jpnn)
NEW YORK- Partai sengit bakal terjadi pada babak perempat final Grand Slam seri US Open 2014 sektor putra. Andy Murray bakal bersua unggulan pertama
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Liga 1 2025, PSBS Biak Siapkan Strategi Khusus Untuk Mengalahkan Persib
- Persib Bandung Kehilangan 2 Legiun Asing Melawan PSBS Biak, Bojan Hodak Siapkan Siasat
- Live Streaming Barito Putera Vs Persija dan Klasemen Liga 1
- Thailand Gagal Juara Piala AFF 2024, Masatada Ishii Bernasib Sama dengan Shin Tae Yong?
- Veddriq Leonardo Masuk Nominasi Atlet Terbaik Dunia, Ayo Beri Dukungan
- Bursa Transfer Liga 1: Sang Fenomenal Pulang ke Borneo FC