Kalau Brigadir J Ditembak Pasti Bajunya Bolong, di Mana Pakaian Itu? 4 HP Juga Hilang
"Kenapa tanya soal baju? Kalau ditembak berarti bajunya bolong dan berdarah kalau di tembak dari belakang, otaknya, darahnya bercucuran kena ke baju," kata Kamaruddin.
Dengan demikian, menurut Kamaruddin, keberadaan baju penting diketahui karena bisa untuk mengungkap penyebab luka yang dialami Brigadir J.
Luka di Pundak Brigadir J karena Golok atau Sayatan?
Kamaruddin mengatakan, keberadaan baju juga bisa untuk mengungkap penyebab luka di tubuh Brigadir J.
"Kemudian, dilukai di pundak kanan tentu bajunya juga rusak karena sampai luka terbuka. Apakah itu karena golok atau sayatan? Kami belum tahu. Dengan ada bajunya akan ketahuan," ujar Kamaruddin.
Kamaruddin menyakini baju milik Brigadir J telah diamani penyidik.
"Saya kira bajunya sudah dikuasai oleh penyidik," kata dia.
Namun, sambung Kamaruddin, jika pakaian Brigadir J hilang maka penyidik wajib menjelaskan siapa sosok yang menghilangkan baju itu.
"Kalau ada kehilangan baju, siapa yang menghilangkan? Kemungkinan cuma dua, ada di rumah dinas itu atau RS polri," kata dia.
Pengacara keluarga Brigadir J sempat bertanya kepada penyidik Bareskrim Polri soal baju dan HP milik anggota Brimob yang tewas ditembak Bharada E itu.
- Ini Lho Isi Surat JAD soal Teror Bom Panci di Kampus Unpar, Cermati Kalimatnya
- Menyerang Brimob, Jaksa Agung Sedang Cuci Tangan di Kasus Timah dan Tom Lembong?
- Jenderal Sigit Puji Brimob yang Bebaskan Pilot Susi Air dari Penyanderaan KKB
- Bantah Pengepungan Kejagung, Dankorbrimob: Tidak Ada yang Superior Di Republik Ini
- Pendukung Paslon Ricuh di Dekat Lokasi Debat Pilgub Sulsel, Brimob Terluka
- Brimob Polda Kalteng Bantu Tingkatkan Ketahanan Pangan