Kalau Jokowi Nyalon Lagi, Kenapa Dipersoalkan?
jpnn.com, JAKARTA - Sekretaris Jenderal Partai Persatuan Pembangunan (Sekjen PPP) Arsul Sani meminta supaya keinginan Joko Widodo mencalonkan diri lagi di pemilihan presiden 2019 tidak dipersoalkan.
Menurut dia, tidak ada masalah jika Jokowi juga menghadiri rapat kerja nasional (rakernas) Pro Jokowi (Projo).
"Ya wajar saja kalau beliau mau nyalon lagi, kenapa dipersoalkan sih? Apa masalahnya?" kata Arsul di gedung DPR, Jakarta, Rabu (6/9).
Menurut Arsul, tak masalah jika Jokowi menyatakan bersiap menjadi capres lagi.
Pun demikian, kata dia, capres-capres lain silakan saja jika ingin mulai mencalonkan diri saja.
"Yang capres lain tinggal memulai saja," ujar anggota Komisi III DPR itu.
Arsul mengatakan, masalah Jokowi menghadiri rakernas dan meminta Projo siap-siap menghadapi tahun politik, tentu bisa dilihat dari berbagai sudut pandang.
"Kalau tidak suka sama Jokowi, pasti bilang tidak etis. Kalau suka, pasti bilang tidak masalah. Itu (soal) sudut pandang," ungkapnya. (boy/jpnn)
Pilpres 2019 sejumlah kalangan ingin Joko Widodo maju lagi sebagai capres.
Redaktur & Reporter : Boy
- Jokowi Teken Pengesahan UU Kementerian Negara, Ini Perubahannya
- Jokowi Resmikan 24 Ruas Jalan dan Jembatan di Aceh, Begini Harapannya
- Soal Wacana Aksi 20 Oktober, Pengamat: Masyarakat Sebaiknya Bisa Menghargai Karya Jokowi
- Jokowi Bakal Meresmikan Istana Negara di IKN
- Dirjen IKP Sebut Hasil Survei Tingkat Kepuasan Publik Terhadap Kinerja Jokowi Masih Tinggi
- Jokowi Beri Penghargaan untuk Pengabdian KRI Nanggala-402 yang Tenggelam 2021 Lalu