Kalau Temuan PPATK Benar, SDA Mundur Jadi Menag

jpnn.com - BANDUNG -- Menteri Agama (Menag) Suryadharma Ali (SDA) tak sepakat dengan temuan Pusat Pelaporan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK) mengenai transaksi janggal terkait pengelolaan dana haji di Kementerian Agama.
Menurut Suryadharma, ada yang salah dalam temuan PPATK. Suryadharma bahkan siap melepaskan jabatannya apabila temuan PPATK memang terbukti.
"Kalau hitungan PPATK benar, saya mundur saja jadi Menag. Ini berpengaruh pada kinerja Menag, berpengaruh pada kepercayaan masyarakat pada Menag," ucapnya di sela-sela acara Mukernas Partai Persatuan Pembangunan (PPP) II di Hotel Grand Preanger, Bandung, Jawa Barat, Jumat (7/2).
Temuan PPATK yang dimaksud mengenai transaksi mencurigakan terkait dana haji senilmai Rp230 miliar pada periode tahun 2004-2013. Suryadharma meminta agar PPATK menjelaskan soal temuannya itu agar tidak menimbulkan ketidakpercayaan di kalangan masyarakat.
Ia juga berharap agar KPK bisa mengusut tuntas dugaan korupsi pengelolaan dana di Ditjen Haji dan Umroh. "Saya kira dibuka saja, supaya tidak menimbulkan teka-teki, supaya tidak terdegradasi kepercayaan masyarakat kepada Menag," tandasnya.
Seperti diberitakan, KPK tengah menelusuri indikasi korupsi pada pengelolaan dana haji tahun 2012-2013. KPK sedang mengumpulkan dua alat bukti untuk meningkatkan kasus ini ke tahap penyidikan dan menetapkan tersangka. (dil/jpnn)
BANDUNG -- Menteri Agama (Menag) Suryadharma Ali (SDA) tak sepakat dengan temuan Pusat Pelaporan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK) mengenai transaksi
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- GP Ansor Gaungkan Patriot Ketahanan Pangan Menjelang Puncak Harlah Ke-91
- Koalisi Masyarakat Sipil Mengecam Intervensi Anggota TNI di Kampus UI dan UIN Semarang
- Berdoa di PIK, Biksu Thudong Tebar Pesan Damai
- Pemerintah Fokus Tuntaskan Pengangkatan PPPK Tahap 1, Honorer R2/R3 Keburu Pensiun
- Setiawan Ichlas Hadirkan Ustaz Adi Hidayat di Tabligh Akbar di Palembang
- Gegara Panggilan Sidang Tak Sampai Alamat, Tergugat Datangi Kantor Pos di Jambi