Kalbis Institute Membuka Program Informatics in Virtual Reality, Silakan Simak
Dalam keterangnnya, Kalbis menilai bahwa dalam beberapa waktu terakhir Virtual Reality menjadi salah satu kebutuhan yang penting di masa depan, terlebih sejak Facebook mengelurakan metaverse sebagai salah satu business model terbaru dalam dunia digital.
Belum lagi melihat kebutuhan di berbagai sektor yang sangat membutuhkan virtual reality.
Perkembangan tersebut yang mendorong Kalbis Institute untuk melakukan perubahan kurikulum sehingga cocok dengan kebutuhan di industri nantinya.
Di dalam program Virtual Reality Kalbis Institute ini dikedepankan Project Based Learning, di mana mahasiswa dituntut untuk mampu memiliki proyek akhir sehingga berpengalaman dalam pengembangan solusi kreatif untuk AR maupun VR.
Program ini juga didukung dengan state of the art facilisties, yaitu mahasiswa memiliki lab dan hal pendukung lainnya sehingga mereka tidak hanya memiliki kemampuan teori.
Namun, juga skil teknis, desain dan skils porfesional lainnya seperti game engine programming, techology integration, dan masih banyak lagi.
Lulusan program study ini diharapkan memiliki kemampuan untuk menjadi virtual reality developer, XR gameplay and tools, Technical 3D Artist, dan masih banyak lagi. (esy/jpnn)
Merespons perkembangan industri digital, Kalbis Institute meluncurkan program Informatics in Virtual Reality.
Redaktur : Soetomo
Reporter : Mesya Mohamad
- Begini Modus Sindikat Jual Beli Bayi Lewat Facebook
- Indonesia Siap Akselerasi Pertumbuhan Ekonomi dan Investasi Berkelanjutan dari AS
- Jasaraharja Putera & MNC Insurance Teken Kerja Sama Pemasaran
- Arasoft Dorong Digitalisasi Pendidikan di Indonesia
- Bea Cukai Tinjau Perusahaan Penerima Izin Kawasan Berikat di Probolinggo, Ini Tujuannya
- Cucun Hadiri Kolaborasi Medsos DPR RI dengan Masyarakat Digital di Lembang