Kaleidoskop 2024: Jajaran Mobil Baru yang Meluncur di Pasar Otomotif Indonesia

Kehadiran C3 Aircross melengkapi varian Aircross yang sebelumnya telah dipasarkan di Indonesia.
The All New Citroën C3 Aircross SUV hadir sebagai SUV yang mampu menampung 7 penumpang.
Mobil ini menyasar keluarga muda yang mencari mobil SUV bergaya dan fungsional dengan harga terjangkau, Rp 289,9 juta untuk varian terendahnya.
4. Ford
Ajang otomotif akhir tahun Gaikindo Jakarta Auto Week (GJAW) 2024 yang berlangsung akhir November hingga awal Desember lalu, menjadi tempat kembalinya Ford ke Indonesia, setelah hengkang dari pasar otomotif Tanah Air pada 2016.
Kembalinya merek Amerika Serikat tersebut kini menunjukkan keseriusannya berjualan produk baru.
Ford Motor Company melalui distributor resminya RMA Indonesia merilis varian limited edition dari dua mobil andalannya, Next-Gen Ford Everest, Next-Gen Ford Ranger Wildtrak, serta hadirnya double cabin terbaru bagi pecinta offroad, Next-Gen Ford Ranger Raptor 3.0.
Sebagai varian tertinggi dari Next-Gen Ford Everest, Next-Gen Ford Everest Titanium 4x4 A/T Limited Edition merupakan all-rounder di dunia SUV dengan perawakan sporty dan tangguh.
Ford juga memperkenalkan Next-Gen Ford Ranger Wildtrak 4x4 A/T Limited Edition yang dilengkapi aksesori dari Hamer.
Ini sejumlahg mobil konvensional atau bermesin pembakaran internal (Internal Combustion Engine/ICE) yang hadir sepanjang 2024.
- Alamak, Ford Disebut Jadi Pabrikan Mobil Paling Banyak Lakukan Recall
- Kia Kembangkan Truk Pikap Berukuran Sedang, Lebih Kecil dari Ford Ranger
- Mempermudah Masyarakat Memiliki Mobil Baru, SEVA Hadirkan Layanan Inovatif
- Hyundai Terutama Toyota Digugat Atas Dugaan Penjualan Data Pribadi Konsumen
- Kabar Duka, Pencipta Ford Mustang Meninggal Dunia
- Varian Baru Ford Ranger Mengaspal di Indonesia, Harga Rp 521 Juta