Kalina Ocktaranny Hamil, Ternyata Ini yang Membuat Vicky Prasetyo Terkejut
jpnn.com, JAKARTA - Pasangan Vicky Prasetyo dan Kalina Ocktaranny tengah berbahagia lantaran mereka akan segera memiliki momongan.
Pasalnya, Kalina tengah mengandung buah cintanya dengan Vicky Prasetyo.
Namun mantan istri Deddy Corbuzier itu sempat kaget dan tak menyangka dirinya akan segera memiliki buah hati.
Kalina bahkan menggunakan test pack hingga empat kali untuk memastikan dirinya hamil.
"Agak kaget kali ya. Waktu itu pernah keguguran pas hamil. Aku setiap bulan test pack karena pengin lagi punya keturunan," ujar Kalina Oktarani melalui tayangan Kopi Viral di Trans TV, Senin (12/7).
Menurutnya, sang suami juga sempat terkejut saat mengetahui dia tengah hamil.
Sebab, keduanya belum lama ini sempat bertengkar hingga rumah tangganya berada di ujung tanduk.
"Jadi, aku kasih tahu dia, (Vicky bilang) 'kok kamu hamil cepat banget sih'," kata Kalina.
Vicky Prasetyo mengatakan bahwa keterkejutannya tersebut lantaran mereka tengah berseteru saat itu.
"Ya kalau gladiator pasti subur ya, terbukti punya anak banyak," ucapnya.
"Kalina, kan, waktu itu konflik malah diambang perpisahan tetapi enggak lama pulang langsung hamil. Kita enggak pernah tahulah," sambung Vicky Prasetyo.
Namun dia menegaskan bahwa kehamilan sang istri bukan settingan.
"Bukan (settingan) tetapi Alhamdulillah setelah hamil produk banyak masuk. Sejak kapan Kalina terlibat sama settingan?," tutur Vicky Prasetyo. (mcr7/jpnn)
Yuk, Simak Juga Video ini!
Kalina Ocktaranny tengah mengandung buah cintanya dengan sang suami, Vicky Prasetyo.
Redaktur & Reporter : Firda Junita
- Spanduk dan Penyanderaan Karyawan PT MEG oleh Warga Rempang Jadi Latar Belakang Konflik
- 3 Berita Artis Terheboh: Vicky Praseto Kalah, Ratna Sarumpaet Dilaporkan
- Kalah saat Pilkada Pemalang, Vicky Prasetyo: Di Luar Ekspektasi
- 3 Berita Artis Terheboh: Pernikahan Mewah Putri Zulhas, Teuku Zacky jadi Saksi
- Vicky Prasetyo Jawab Kabar Habiskan Miliaran Rupiah demi Pilkada Pemalang 2024
- 3 Berita Artis Terheboh: Doktif Mangkir, Wika Salim: Semoga yang Bersangkutan Tobat