Kalsel Tambah Dokter, Dokter Gigi dan Bidan
Rabu, 04 April 2012 – 11:35 WIB

Kalsel Tambah Dokter, Dokter Gigi dan Bidan
BANJARMASIN - Permasalahan banyaknya daerah terpencil di Kalimantan Selatan (Kalsel) yang belum memiliki tenaga kesehatan mulai dibenahi. Mulai April ini, ada tambahan tenaga kesehatan bidan, dokter gigi, dan dokter umum yang akan ditugaskan di daerah terpencil dan sangat terpencil.
Tambahan tenaga kesehatan itu didapat Kalsel dari Pegawai Tidak Tetap (PTT) tenaga kesehatan pusat. Rekrutmen dilaksanakan oleh Kementerian Kesehatan dan digaji dengan dana APBN.
Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Kalsel, Rosihan Adhani mengungkapkan, ada 118 bidan yang diterima pada PTT pusat periode April. Selain bidan, ada 10 dokter gigi dan 10 dokter umum yang diterima.
"Satu tahun ada 3 periode PTT pusat, ini akan sangat membantu mengatasi kekurangan tenaga kesehatan di Kalsel," kata Rosihan saat ditemui usai pembekalan PTT Dokter, Dokter
Gigi, dan Bidan Periode April di Aula Dinas Kesehatan Kalsel, Selasa (3/4).
BANJARMASIN - Permasalahan banyaknya daerah terpencil di Kalimantan Selatan (Kalsel) yang belum memiliki tenaga kesehatan mulai dibenahi. Mulai April
BERITA TERKAIT
- Banjir Rendam Sejumlah Rumah Warga di Kalianda Lampung Selatan, Tak Ada Korban Jiwa
- Kodam I/Bukit Barisan Bantu Warga yang Diduga Diintimidasi Ormas
- Farhan Bimbang Tindak Tegas Kusir Delman yang Getok Tarif Tak Wajar di Bandung
- Harga Emas Perhiasan di Baturaja Tembus Rp 11,3 Juta Per Suku
- Korban Kedua Perahu Getek Tenggelam di Perairan Sungai Musi Ditemukan Meninggal Dunia
- 2 Lansia yang Tenggelam di Perairan Sungai Musi Ditemukan Sudah Meninggal Dunia