Kalsel Usung Agusman - Erwin Aksa
Jumat, 20 Mei 2011 – 09:56 WIB
JAKARTA – Pengurus PSSI Kalsel dan pemilik suara asal Kalsel menyatakan dukungan kepada Agusman Effendi dan Erwin Aksa sebagai calon Ketua Umum dan Wakil Ketua Umum PSSI. Keputusan itu diambil setelah para pengurus PSSI Kalsel berkoordinasi dengan kedua pemilik suara yang lain, yakni Barito Putera dan Martapura FC.
Sekum PSSI Kalsel, Abdul Razak yang dihubungi oleh Radar Banjarmasin (JPNN grup) mengatakan, pemilihan Agusman Effendi dikarenakan Agusman adalah orang yang sudah sangat mengerti sepakbola. “Agusman itu sebelumnya menjabat Plt. Ketua Umum PSSI, tentu sudah sangat berpengalaman dan mengerti sepakbola Indonesia. Dasar itulah yang kami usung untuk mendukung Agusman Effendi,” ujarnya.
Baca Juga:
Razak menyebutkan duet Agusman Effendi dan Erwin Aksa merupakan pasangan yang sangat pas untuk memimpin PSSI ke depannya. Pengalaman Agusman sebagai Ketua Umum PSSI 2004-2006 dan Erwin Aksa yang berjiwa muda akan memajukan PSSI. “Agusman dan Erwin merupakan sosok yang pas, gabungan antara tua dan muda. Agusman bisa berbagi pengalaman dan Erwin yang menjadi penggerak,” ucapnya.
Ketua Pemuda Pancasila Kalsel ini berharap dengan duet Agusman Effendi dan Erwin Aksa akan membuat terobosan-terobosan baru untuk memajukan sepakbola Indonesia. “Ini pasangan ideal, tentu akan banyak ide-ide baru yang hadir. Itu yang kami harapkan,” tambahnya.(mr-115/fuz/jpnn)
JAKARTA – Pengurus PSSI Kalsel dan pemilik suara asal Kalsel menyatakan dukungan kepada Agusman Effendi dan Erwin Aksa sebagai calon Ketua
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Timnas Indonesia vs Jepang: STY Minta Skuadnya Tampilkan Permainan yang Tak Akan Disesali
- Soal Kans Timnas Indonesia Menang Melawan Jepang, Jay Idzes Jujur Bilang Begini
- Sempat Kalah Lawan Dewa United, Timnas Basket Indonesia Bangkit dengan Gebuk Malaysia
- Shin Tae Yong Berbunga-bunga Menjelang Laga Indonesia vs Jepang, Ini Pemicunya
- Indonesia vs Jepang, Jay Idzes: Kami Punya Kesempatan
- Final Four Livoli Divisi Utama 2024: Tanpa Farhan Halim, Rajawali Pasundan Kalahkan Indomaret Sidoarjo